Mick Doohan Sampaikan Pesan untuk Marquez dan Honda

jpnn.com - Penampilan perdana Marc Marquez di dua seri MotoGP 2021 usai absen selama sembilan bulan karena cedera, mendapat sorotan dari legenda Honda, Mick Doohan.
Bagi Doohan, Marquez bisa kembali ke performa terbaiknya dan berada di puncak persaingan MotoGP.
Dari dua balapan yang diikuti, Marquez mengakui performanya masih terkendala kondisi fisik.
Kendati demikian, menurut Doohan, hal itu wajar setelah seorang juara dipaksa diam dalam waktu yang panjang karena suatu kondisi tertentu.
Keputusan Marquez kembali ke sirkuit, itu sudah tepat.
"Marquez percaya bahwa dirinya tak terkalahkan, itu benar. Dia harus menjadi teladan bagi semua orang," kata Doohan lansir Tuttomotoriweb.
"Sang juara memang seperti itu dan menurut saya tidak adil untuk mengkritik perilakunya, bahkan ketika dia memutuskan untuk langsung balapan."
Doohan pun mencontohkan keputusannya pada masa lalu, ketika kakinya patah saat balapan di GP Belanda.
Penampilan perdana Marc Marquez di dua seri MotoGP 2021 usai absen selama sembilan bulan karena cedera, mendapat sorotan dari legenda Honda, Mick Doohan.
- MotoGP 2025: Marc Marquez, Harmoni Pembalap Hebat dan Motor yang Tepat
- Marc Marquez Terus Mendominasi, Ducati Beri Warning kepada Pecco Bagnaia?
- Jadwal MotoGP Spanyol: Marc Marquez Telah Menghancurkan Pecco
- Klasemen MotoGP dan Jadwal Lengkap Balapan 2025
- MotoGP Qatar 2025: Marc Marquez Tercepat, Maverick Vinales Telan Pil Pahit
- Alex Marquez pun Menyerah saat Lihat Marc Marquez Begitu