Midea Meresmikan Direct Service Center di Bekasi

Midea Meresmikan Direct Service Center di Bekasi
Peresmian Direct Service Center Midea di Bekasi. Foto: midea

Hingga Januari 2025, Midea telah memiliki jaringan layanan yang luas di Indonesia dengan total 246 pusat layanan yang tersebar di 218 kota.

Layanan purnajual Midea terdiri atas tiga jenis, yakni Direct Service Center, Exclusive Service Center, dan Authorized Service Center yang siap melayani kebutuhan pelanggan.

“Hingga saat ini, Midea telah memiliki 11 Direct Service Center, 16 Exclusive Service Center, dan 219 Authorized Service Center yang tersebar di seluruh kota besar di Indonesia,” sambung Head of Service Division Midea Electronics Indonesia, Leo Ariefyanto.

Direct Service Center seperti yang baru buka di Bekasi merupakan pusat layanan service yang disediakan oleh Midea, untuk memperbaiki produk dan melayani kebutuhan pelanggan secara langsung.

Exclusive Service Center adalah layanan eksklusif dari Midea yang bekerja sama dengan service partner terpilih serta telah secara resmi diakui dan diberikan izin oleh Midea untuk memperbaiki produk dan melayani segala kebutuhan pelanggan.

Kemudian Authorize Service Center merupakan layanan yang telah secara resmi diakui dan diberikan izin oleh Midea untuk memperbaiki produk dan melayani kebutuhan pelanggan.

ASC pada dasarnya merupakan perpanjangan dari jaringan layanan Midea.

Selain memperluas jangkauan layanan, Midea juga terus meningkatkan mobilitas teknisinya, dengan menghadirkan armada layanan yang siap melayani pelanggan dengan lebih cepat dan efisien.

PT. Midea Electronics Indonesia baru saja meresmikan layanan purnajual terbaru, Direct Service Center di Bekasi, Jawa Barat.

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News