Mie Celor Khas Palembang, Menu Lezat Untuk Berbuka Puasa

jpnn.com, PALEMBANG - Mie celor khas Palembang memiliki cita rasa yang enak dan gurih. Makanan yang satu ini sangat cocok untuk dijadikan menu berbuka puasa.
Yustina owner Dapoer Yustina mengatakan bahwa dahulu mie celor hanya disantap oleh para raja, tetapi saat ini dapat dinikmati oleh masyarakat awam.
"Mie Celor memiliki cita rasa yang gurih dan enak," kata Yustina saat ditemui di Kedainya di Perumahan Bukit Sejahtera Poligon Palembang, Selasa (12/3).
Saat Ramadan, kata Yustina, permintaan mie celor jualannya mengalami peningkatan hingga 30 persen.
"Alhamdulillah, saat puasa permintaan meningkat, banyak orang yang pesan untuk buka bersama," kata Yustina.
Satu porsi Mie Celor yang dijual oleh Yustina, dibanderol dengan harga Rp 15 ribu.
"Yang membedakan dengan yang lain dari santannya, karena kami pakai santan kelapa asli bukan kara, kepala udang juga yang segar," terang Yustina.
Selain Mie Celor, Dapoer Yustina juga menjual aneka macam takjil lainnya, seperti Ragit Kuah Daging, Laksan, Celimpungan, Lakso, Burgo, Kolak Ubi, Kolak Duren, Kolak Pisang, Bubur Jagung Mutiara, Aneka es serta Aneka Srikaya.
Mie Celor khas Palembang memiliki cita rasa yang enak dan gurih, sehingga coock dijadika menu berbuka puasa.
- Prediksi BI, Ritel Tumbuh 8,3% saat Ramadan & Idulfitri
- Pengguna MyPertamina Meningkat Pada Periode Satgas Ramadan dan Idulfitri 2025
- Cerita Bahagia Artis Ira Siedhranata Pulang ke Tanah Kelahiran, Tebar Kebaikan di Ramadan
- Pemprov DKI Sebut Omzet Pedagang UMKM Naik Saat Ramadan, Turun Ketika Lebaran
- Pemudik Diimbau Pulang Lebih Awal Hindari Puncak Arus Balik, Manfaatkan Diskon Tol
- Lonjakan Kendaraan di GT Kalikangkung Saat Arus Balik Lebaran Capai 158 Persen