Milad ke-2, Joksyn Luncurkan Program Uang Jajan Buat Anak Yatim
“Ini penyerahan dari Joksyn untuk kali ketiga. Semoga akan rutin, karena kami sadar bahwa dari harta kita sebagian di antaranya adalah milik anak yatim,” tutur Sjah Nur.
Momen indah Joksyn tidak lengkap tanpa berbagi. Di usia yang masih tergolong belia, Joksyn juga menyempatkan berbagi kebahagiaan dengan sejumlah anak yatim yang hadir pada Sabtu (12/11) sore itu.
Sjah Nur sekaligus minta didoakan. “Kami bisa seperti ini, karena tak luput dari doa mereka. Kami minta didoakan agar kami senantiasa ingat untuk tetap menebar kebaikan. Tegur kami jika kami khilaf,” katanya.
Tanggal 10 November bukan hanya milad Joksyn. Pada hari yang sama organisasi sosial Laskar Ngawi yang dibentuk Sjah Nur genap berusia tiga tahun. Putra Sjah Nur, yakni Denmas Kenzihero Zaahir juga genap sepuluh tahun.
Teman-teman Sjah Nur semasa kecil dari kampung Karang Tengah Kota (Katengko) Ngawi, teman pelayang senior seperti Prima MM, Eko Syaputro, Ahmad Kosasih dan Hari Layangan hingga para pendidik dari SD Islam Al Maruf Jakarta juga hadir.
Pada 10 November tahun ini Joksyn meluncurkan dua varian produk anyar, yakni Red VVIP 6600 yard dan Green VVIP 2000 yard.
Keduanya merupakan edisi dua tahun Joksyn yang dibanderol dengan harga terjangkau. Diproduksi terbatas, masing-masing 50 kelos. (adk/jpnn)
Uang jajan Joksyn rutin setiap bulan hingga setahun ke depan. Bisa diperpanjang melihat situasi dan kondisi.
Redaktur & Reporter : Mufthia Ridwan
- PERLASI Bakal Menggelar Kejurnas untuk Perebutkan Piala Menpora
- PLN: Jangan Main Layangan di Dekat Jaringan Listrik!
- Lihat Keseruan Anies Beradu Layangan Lawan Juara Dunia, Siapa yang Menang?
- Joksyn Rilis 5 Varian Baru, Ada yang Supermurah
- Gokil! Joksyn Berbagi Jutaan Rupiah Buat Pemain Layangan
- Lestarikan Budaya Indonesia, Joksyn Gelar Turnamen Layangan di Madiun