Milan Keok di Kandang Sendiri dari Udinese
jpnn.com - MILAN - AC Milan menelan pil pahit di pekan ketiga Serie A. Menjamu Udinese di San Siro, Minggu (11/9) malam, Milan keok 0-1.
Satu-satunya gol yang tercipta di laga ini tercipta pada menit ke-88 lewat sepakan Stipe Perica.
Ini menjadi kekalahan kedua secara beruntun yang dialami Milan di Serie-A. Sebelumnya pada giornata 2, Milan kalah 2-4 di kandang Napoli. Kekalahan kali ini jelas mengejutkan. Maklum saja, San Siro adalah tempat yang angker bagi Udinese. Sejak 2007, mereka tak pernah menang saat bertandang ke markas Milan.
Sebelum tabu itu terpatahkan kali ini, dalam 9 laga di San Siro sebelumnya di kancah Serie-A secara beruntun, Udinese hanya meraih seri 3 kali dan kalah 6 kali! Kemenangan terakhir mereka di San Siro terjadi pada 19 Mei 2007. Saat itu Il Zebrette - julukan Udinese, menang dengan skor 3-2. (epr/jpg/jpnn)
Susunan Pemain
Milan: Donnarumma; Abate, Paletta, Romagnoli, Antonelli (De Sciglio 52); Poli (Lapadula 86), Montolivo, Sosa (Honda 79); Suso, Bacca, Bonaventura
Udinese: Karnezis; Widmer, Danilo, Felipe, Armero; Badu, Kums, Hallfredsson; Thereau (Perica 61), De Paul (Angella 89); Duvan Zapata (Matos 85)
MILAN - AC Milan menelan pil pahit di pekan ketiga Serie A. Menjamu Udinese di San Siro, Minggu (11/9) malam, Milan keok 0-1. Satu-satunya gol yang
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Reaksi Bojan Hodak Melihat Persib Bandung Imbang Melawan Port FC, Puas atau Kecewa?
- Carlo Ancelotti: Mbappe hanya Perlu Bekerja Keras, Terus Berjuang
- Update Ranking FIFA: Timnas Indonesia Menempel Vietnam
- Port FC Depak Pemain Asal Brasil, Bek Persib Ini Tetap Waspada
- Sang Juara Dunia MotoGP 2024 Jajal Motor RS-GP, Bos Aprilia: Bakal Menggila
- ACL 2: Kejar Target Juara Grup, Port FC Berambisi Kalahkan Persib