Milan Paling Jago Gratisan

jpnn.com - KETIKA mayoritas klub Eropa masih meraba-raba pemain buruan mereka di awal bursa transfer Januari, AC Milan mungkin perkecualian. Rossoneri -sebutan AC Milan - telah sukses mendapatkan dua pemain, Keisuke Honda dari CSKA Moscow dan Adil Rami (Valencia).
Sebagaimana gaya Milan, keduanya diboyong dengan status free transfer alias gratisan. Di awal musim, Rossoneri juga sukses memulangkan kembali Kaka dari Real Madrid tanpa merogoh fee sepeser pun. Honda dan Rami rencananya baru diresmikan sebagai pemain baru Milan pertengahan pekan ini.
"Kami melakukan kinerja bagus di transfer window karena pemain seperti Honda dan Rami tak hanya memiliki kualitas, melainkan juga sesuai dengan kebutuhan tim kami," kata allenatore Milan, Massimiliano Allegri kepada La Gazzetta dello Sport.
"Saya pikir bersama kedua pemain, kami bisa meraih hasil lebih baik di sisa musim ini," imbuh pelatih yang mengumumkan bakal menjalani musim terakhirnya bersama Milan itu.
Di kesempatan terpisah, Honda menyatakan sudah tidak sabar ingin segera mengenakan jersey Milan. Bintang timnas Jepang itu juga membidik debutnya, yakni dalam pertandingan kedua Milan setelah winter break atau away kontra Sassuolo (12/1).
"Saya akan tiba di Milan pada 4 Januari, lalu tiga hari kemudian (7/1) menjalani sesi latihan perdana. Jadi, laga kontra Sassuolo akan ideal bagi saya meski keputusan akhir tetap ada pada pelatih," kata Honda seperti dilansir Canale Milan.
Seiring diproyeksikan mengenakan nomor 10 di skuad Milan, Honda pun siap menjadikannya sebagai tantangan. "Saya tahu ekspektasi fans Milan terhadap saya sangat tinggi. Saya akan berusaha memberikan yang terbaik di setiap pertandingan saya," tandas pemain yang bisa bermain sebagai winger maupun trequartista tersebut. (dns)
KETIKA mayoritas klub Eropa masih meraba-raba pemain buruan mereka di awal bursa transfer Januari, AC Milan mungkin perkecualian. Rossoneri -sebutan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Marc Marquez Terus Mendominasi, Ducati Beri Warning kepada Pecco Bagnaia?
- Peringati HUT Ke-91, GP Ansor Gelar Gowes 91 Km, Menpora Sediakan Doorprize Umrah
- 389 Tim Siap Berpartisipasi di BALI 7s 2025 Presented By Bank Mandiri
- Misi Meregenerasi Pemain Bali United Selesai, Pelatih Teco Beber Rencana Masa Depan
- Makna Gol Gustavo Franca saat Persib Hantam Bali United
- Finalis NBA Tahun Lalu Tumbang, Grizzlies Masuk Playoffs