Milan Pinjam Pemain Chelsea yang Sering Terpinggirkan

jpnn.com, ITALIA - Pemimpin klasemen sementara Liga Italia AC Milan meminjam Fikayo Tomori dari Chelsea.
Milan mengumumkan kesepakatan peminjaman dengan klub Liga Premier Inggris itu, Sabtu (23/1).
Seturut laman resmi Milan, Tomori dipinjam dengan durasi hingga akhir musim ini.
Rossoneri memiliki opsi mempermanenkan bek berusia 23 tahun itu.
Tomori menjadi pemain ketiga yang didatangkan Milan dalam bursa transfer musim dingin ini.
Sebelumnya Milan meminjam gelandang Torino Soualiho Meite serta mendatangkan penyerang gaek Mario Mandzukic secara cuma-cuma.
Kendati musim lalu kerap menjadi pilihan andalan Frank Lampard, Tomori musim ini tak banyak mendapat menit bermain.
Ia kerap terpinggirkan di klub kaya raya milik taipan Rusia Roman Abramovich itu.
AC Milan meminjam pemain Chelsea yang banyak terpinggirkan di musim ini, dengan opsi pembelian.
- Liga Italia: AC Milan Tekuk Venezia 2-0
- Piala Italia: Vincenzo Italiano & Bologna Sudah Tak Sabar Hadapi AC Milan
- Piala Italia: AC Milan Jadi Antitesis Inter Milan
- Coppa Italia: AC Milan Kubur Mimpi Treble Inter Milan
- Soal Pengalaman di Liga Champions, Bastian Schweinsteiger Belum Move On dari Momen Ini
- Liga Italia: AC Milan Berpesta Gol ke Gawang Udinese