MilkLife Shakers Makin Kukuh di Puncak Klasemen Grup A JSSL Singapore 7’s 2025

MilkLife Shakers Makin Kukuh di Puncak Klasemen Grup A JSSL Singapore 7’s 2025
Pada hari kedua JSSL Singapore 7’s 2025, Jumat (18/4), HydroPlus Strikers menjalani dua pertandingan melawan tim tuan rumah, yaitu Lion City Sailor dan National Development Center (NDC) B, serta tim asal Uni Emirat Arab yakni Empire Football Club. Dari tiga match tersebut, mereka berhasil menorehkan dua kemenangan dan satu seri.. Foto: source for jpnn

Makin impresif, kala Giada mencetak gol usai kiper lawan menghalau tendangan dari Locita. Positioning yang tepat dan lolos dari penjagaan bek lawan memuluskan gol Giada.

Sementara itu gol keempat tercipta dari Rara Zenita Fatin yang masuk lapangan di akhir pertandingan. Sepakan datar menjurus dari luar kotak penalti memperkokoh kemenangan untuk timnya.

MilkLife Shakers juga kembali menuai kemenangan lewat Walkover (WO), pasca Singapore Football Club menyatakan mengundurkan diri lantaran waktu pertandingan yang dirasa terlalu larut, yakni 22.30 waktu setempat.

Pelatih MilkLife Shakers, Maya Susmita mengapresiasi kerja keras tim yang telah berpeluh keringat dan bertanding secara enjoy serta all out. 

“Saya selalu berpesan kepada mereka untuk menjadi diri sendiri, bagaimana pun tekanannya gak usah mikir terlalu berat, yang penting mainnya all out, enjoy, happy dan alhamdulillah menang. Selain itu kami selalu menyempatkan untuk sesi ‘curhat’ seusai pertandingan untuk mengevaluasi apa saja kekurangannya agar bisa dibenahi di next match. Sekarang tinggal memaksimalkan waktu istirahat, supaya besok (19/4) on fire di tiga pertandingan,” kata Maya.

Kapten Tim MilkLife Shakers, Adinda R. Widayati berucap syukur teman-temannya bermain secara kompak dan berhasil meraih kemenangan. Belum merasakan kekalahan, ia optimistis timnya mampu meraih juara JSSL Singapore 7’s 2025 untuk kategori Putri U-12.

“(Selalu menang) karena kami latihan rutin dan sering komunikasi pastinya, saling mengingatkan satu sama lain. Walaupun kalah postur tetap berani aja. Target besok (19/4) kalau bisa menang lagi dan yakin optimis kami bisa menjuarai turnamen. Sebelum tanding selalu disemangatin orangtua dan diingatkan untuk selalu mengandalkan Tuhan,” kata Adinda.

HydroPlus Strikers Tak Kalah Impresif

MilkLife Shakers U-12 kembali berada di puncak klasemen sementara Grup A JSSL Singapore 7’s 2025 selama dua hari berturut seusai meraih 3 kemenangan pada Jumat.

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News