Milo Beberkan Progres Pemulihan Trio PSM, Semoga
jpnn.com, JAKARTA - Kondisi trio PSM Makassar yang mengalami cedera di Seri I Liga 1 2021/2022 kini terus menunjukkan progres yang bagus.
Willem Jan Pluim, Anco Jansen, dan Yakob Sayuri, menurut Pelatih PSM Milomir Seslija sudah menjalani pemulihan cedera dengan maksimal.
Perkembangan yang baik dari pemain-pemain andalan PSM jelang seri II itu membuat pelatih yang karib dipanggil Milo tersebut bisa tersenyum.
Dia yakin, saat seri II sudah berputar nanti, pemainnya itu sudah bisa dimainkan kembali.
"Seluruhnya sudah membaik, Pluim sudah membaik intensitasnya 70-80 persen. Pemain yang lain intensitasnya sudah 60 persen. Yakob Sayuri hanya sakit, mungkin besok dia sudah membaik dan ikut latihan, sisanya akan latihan dengan baik," terangnya di situs Liga.
Selain ketiga nama di atas, ada juga bek Abdurrahman yang mengalami cedera di lututnya.
Namun, untuk perkembangan terkini, Milo belum bisa memastikan karena masih menantikan kabar dari dokter tim.
Sejauh ini, lanjut Milo, hanya mengetahui bahwa lutut Abdurrahman masih bengkak dan dokter tim masih menunggu bengkak tersebut hilang sebelum melakukan tindakan lebih lanjut.
Perkembangan kondisi pemain PSM Makassar jelang Seri II Liga 1 2021/2022 menurut Milomir Seslija terus menunjukkan progres yang positif.
- Amankan Aset Muda, PSM Makassar Lakukan Ini
- Siapa Pemain Baru Incaran PSM Makassar? Manajemen Bilang Begini
- Tanggapan Suporter PSM Makassar Soal Perpanjangan Kontrak Bernardo Tavares
- PSM Makassar Perpanjang Kontrak Bernardo Tavares, Sebegini Durasinya
- PSM Makassar Menang dari PSIS Semarang, Bernardo Tavares Beri Sebuah Imbauan
- PSM Makassar Menang Lagi, Begini Komentar Pelatih