Mimpi Aida Ameera Untuk Membuat Perubahan
Merayakan Hari Anak Perempuan Internasional yang jatuh pada tanggal 11 Oktober lalu, ABC mengumpulkan tujuh anak perempuan dari berbagai negara untuk bercerita apa keinginan mereka untuk bisa membuat perubahan.
Aida Ameera Alkaff, 15 tahun asal Jakarta berharap Indonesia bisa lebih baik jika tidak ada korupsi.
Tak hanya itu, ia juga punya harapan soal kesetaraan gender. Aida berharap kaum perempuan bisa lebih berdaya.
“Jika saya punya kuasa, saya ingin menghapus peranan yang melekat di tiap gender dan membuat orang berpikir bahwa perempuan dan laki-laki seharusnya diperlakukan sama.”
FireFox NVDA users - To access the following content, press 'M' to enter the iFrame. YOUTUBE: aida_ameera_alkaff
“Saya akan menyemangati kaum perempuan. Bukannya saya menyuruh mereka untuk meninggalkan pacar mereka atau sejenis itu,” kata Aida yang terinspirasi oleh ibunya sendiri dan artis Emma Watson.
“Tapi saya ingin memberi tahu mereka, bahwa mereka bisa bertahan dengan kaki sendiri jika mereka tak punya suami atau seperti itu.”
Di Indonesia, 1 dari 7 anak perempuan menikah sebelum usia mereka menginjak 18 tahun.
- Inilah Sejumlah Kekhawatiran Para Ibu Asal Indonesia Soal Penggunaan Media Sosial di Australia
- Dunia Hari ini: Trump Bertemu Biden untuk Mempersiapkan Transisi Kekuasaan
- Dunia Hari Ini: Penerbangan dari Australia Dibatalkan Akibat Awan Panas Lewotobi
- Dunia Hari Ini: Tabrakan Beruntun Belasan Mobil di Tol Cipularang Menewaskan Satu Jiwa
- Korban Kecelakaan WHV di Australia Diketahui Sebagai Penopang Ekonomi Keluarga di Indonesia
- Trump Menang, Urusan Imigrasi jadi Kekhawatiran Warga Indonesia di Amerika Serikat