Mimpi Ayah Rezkil Khairil sebelum Lapas Tangerang Terbakar, Oh

jpnn.com, JAKARTA - Upik Hartanti, ibunda Rezkil Khairil, mengaku tak memiliki firasat apa pun terkait nasib anaknya yang tewas akibat kebakaran di Lapas Kelas I Tangerang, Banten.
Diketahui, Lapas Kelas I Tangerang terbakar pada Rabu (8/9) pukul 01.50 WIB.
Kobaran api baru bisa dipadamkan setelah dua jam kemudian tepatnya pukul 03.30 WIB.
Upik sembari menangis berderai air mata menceritakan, satu-satunya tanda anaknya akan pergi untuk selamanya hanya mimpi sang suami, Nursin.
"Saya enggak ada, kalau bapaknya ada mimpi anak hilang. Anak saya hilang. Kan, di Lapas, ya," kata Upik di RS Kramat Jati, Jakarta Timur, Kamis (9/9).
Tetapi suami Upik baru bercerita tentang mimpi tersebut setelah musibah kebakaran Lapas Tangerang itu terjadi.
"Iya, mimpi bapaknya. Tetapi dia enggak ngomong, baru kemarin pas ke sini dia ngomong," ujar Upik.
Rezkil yang berusia 23 tahun itu sedang menjalani masa hukuman lima tahun penjara atas kasus penyalagunaan narkoba.
Upik Hartanti bercerita bahwa suaminya bermimpi sebelum terjadi kebakaran Lapas Tangerang, sungguh mengharukan.
- Kemendagri dan Pemerintah Denmark Siap Kerja Sama untuk Memperkuat Pemadam Kebakaran
- Kawasan Hutan Lindung TNTN Terbakar, Diduga Akibat Pembukaan Lahan Ilegal
- Ayah & Anak Meninggal Akibat Kebakaran di Kedung Rukem Surabaya
- Korsleting Listrik di Toko Penjual Petasan Jadi Petaka
- Polisi Usut Penyebab Kebakaran Puluhan Kios di Sukahaji Bandung
- Sukahaji Membara di Tengah Konflik Lahan, Puluhan Kios Hangus