Mini Konser Jazzy Tunes Kedua Bakal Menghibur Penggemar Sore Ini
jpnn.com, JAKARTA - Tempat ngopi dan anak nongkrong yang lagi ngehits di kawasan sekitar Depok dan Cibubur, Sikay Coffee, kembali menggelar “Mini Konser Jazzy Tunes” pada Sabtu (9/9/2023) sore hingga malam hari.
“Konser Jazz Tunes kedua, Sabtu malam nanti bukan saja ingin memenuhi permintaan hadirin yang masih sangat antusias dan ada yang belum bisa hadir, tetapi kita ingin tampilkan sesuatu yang beda, menghibur dan menikmati kopi sambil berbincang dengan sahabat dan rekan,” ujar pemilik Sikay Coffee Tommy Junito Haryono dalam keterangan pers, Jumat (8/9/2023).
Seperti pada konsep pertama 5 Agutus lalu, konser nanti malam akan menampilkan grup Band yang dipunggawai oleh musisi sekaligus Arranger Agus Syarief dan kawan kawan.
Ketika konser pertama itu, pengunjung Sikay Coffee sambil menikmati sunset di roof top - para tamu nampak antusias dan bertemu bercakap dengan keluarga dan para artis. Bahkan ada tamu yang datang, namun sayang kehabisan karcis yang dijual.
Konser pertama bertempa di lantai 3 roof top Sikay Coffee yang terletak di Jalan Putri Tunggal No. 9 - 43, Harjamukti, Cimanggis, Depok. Ini adalah acara private music yang pertama kami adakan dengan bertemakan Jazz musik yang membuat para pelanggan bernostalgia.
Jazzt Tunes Mini Concert ini lanjut Tommy, adalah acara private music yang pertama kami adakan dengan bertemakan Jazz musik yang membuat para pelanggan bernostalgia.
Jazzt Tunes Mini Concert ini persiapkan dengan Musisi dan Komposer Ternama Agus Syarif.
Dia adalah musisi jazz ternama yang sudah cukup banyak dikenal dan dia juga banyak berkerja sama dengan musisi kelas atas dunia, yaitu David Foster dan juga pernah berkerja sama dengan banyak musisi besar tanah air.
Sikap Coffee di kawasan sekitar Depok dan Cibubur, Sikay Coffee, kembali menggelar “Mini Konser Jazzy Tunes” pada Sabtu (9/9/2023) sore hingga malam hari.
- Linkin Park Bakal Gelar Konser di Stadion Madya GBK, Catat Penjualan Tiketnya
- Konser Akhir Tahun, OSUI Mahawaditra dan PUORCA Hadirkan Musisi Muda Berbakat
- TipTip & Most Contents Hadirkan Orkestrasi Megah OST K-Drama Populer di Indonesia
- Siap-Siap! Linkin Park Bakal Gelar Konser di Jakarta
- These Walls Jadi Hadiah Penghibur Dua Lipa Seusai Batal Konser di Jakarta
- Jawab Kerinduan Penggemar, ANTV Kembali Hadirkan Serial India Anupamaa