Minim Gol, Pusam Asah Finishing

jpnn.com - SAMARINDA - Hanya satu gol yang berhasil dipelesatkan Putra Samarinda (Pusam) dalam laga menghadapi Persiba Bantul, Kamis (13/3) lalu di Stadion Sasana Krida Akademi Angkatan Udara, Sleman.
Gol yang diciptakan penyerang andalannya, Ilija Spasojevic pada menit ke-73 menjadi penyelamat muka tim Kota Tepian dalam lawatan ke Jogjakarta.
Bagi Spaso, tambahan satu gol tersebut tetap menempatkannya sebagai pemain tersubur Indonesia Super League (ISL) 2014. Bersama striker Persebaya Pacho Kenmogne, pemain asal Montenegro tersebut kini mengemas enam gol.
“Sejak babak pertama, sebenarnya kami sudah memiliki banyak peluang. Tetapi yang lebih krusial adalah ketika babak kedua. Mungkin ada lebih dari tujuh peluang yang seharusnya bisa menjadi gol,” terang pelatih Pusam, Mundari Karya.
Menurutnya, penyelesaian akhir akan menjadi tugas bagi timnya sebelum bisa memastikan kembali mendulang poin dalam laga selanjutnya di tur Jogjakarta, menghadapi Persiram Raja Ampat (17/3).
“Penyelesaian akhir akan menjadi fokus kami sebelum menghadapi pertandingan selanjutnya. Kami punya waktu beberapa hari untuk memperbaiki itu,” ujarnya.
“Persiram adalah tim kuat tentu kami harus mewaspadai kondisi tersebut. Tetapi kami sudah mencoba lapangan yang akan menjadi tempat bertanding kami nantinya (Stadion Maguwoharjo, Sleman, red). Semoga kondisi tersebut bisa menjadi keuntungan bagi kami,” tandasnya. (*/ndy/edw/k9)
SAMARINDA - Hanya satu gol yang berhasil dipelesatkan Putra Samarinda (Pusam) dalam laga menghadapi Persiba Bantul, Kamis (13/3) lalu di Stadion
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- IBL All Star 2025 Bukan Sekadar Pertandingan, Ada Format Baru
- Port FC Umumkan Asnawi Mangkualam Gabung ASEAN All Star
- Imran Nahumarury Terpilih Jadi Pelatih Terbaik Liga 1 Edisi Maret 2025
- Menjelang Laga Kontra PSS, Persib Siapkan 2 Amunisi Baru
- Leeds United & Burnley Promosi ke Premier League
- Liga 1 Menyisakan 5 Pertandingan, Hanya 3 Pemain Persib yang Belum Tampil