Minions Masih Penasaran sama Gelar Juara Dunia
jpnn.com, JAKARTA - Ganda putra Indonesia Marcus Fernaldi / Kevin Sanjaya alias Minions masih penasaran dengan gelar juara dunia.
Ya, meski bergelimang gelar, Minions belum pernah menjadi juara di BWF World Championships. Minions pun bertekad menjadi Juara Dunia 2019 yang turnamennya digelar di Basel, Agustus.
"Kami dapat sembilan gelar di tahun ini. Hasil yang bagus buat kami. Ini lebih baik dari hasil tahun lalu yang cuma tujuh gelar. Tahun depan tentunya mau gelar juara dunia dan juara lagi di World Tour Finals," kata Marcus.
Soal dominasi tahun ini, Marcus menyebut tidak punya rahasia khusus. Rasa tidak pernah puas menjadi pemicu utama dia dan Kevin bermain all out di tiap turnamen.
"Kami selalu melakukan yang terbaik di setiap turnamen yang kami ikuti. Kami tidak gampang puas dan terus mau yang lebih dan lebih lagi," kata Marcus lagi.
Asisten pelatih ganda putra PBSI Aryono Miranat menambahkan bahwa Marcus / Kevin punya semangat bertanding yang lebih besar ketimbang pasangan dunia yang lain. Hal ini yang membuat mereka bisa bermain begitu lepas hampir di setiap pertandingan, meskipun tidak semuanya berakhir dengan gelar juara.
"Mereka punya mental bertanding yang bagus, bisa mengatasi rasa cemas, dan takut karena musuh paling utama itu adalah diri sendiri, pikiran sendiri. Di lapangan walau sudah tertekan, mereka bisa membalikkan keadaan lagi," kata Aryono. (isa/jpc)
Meski bergelimang gelar, Minions belum pernah meraih titel Juara Dunia dalam kariernya.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Kevin Sanjaya Sukamuljo Resmi Mundur dari Pelatnas PBSI
- Marcus Gideon Umumkan Pensiun, PBSI belum Terima Keputusan Resmi
- Rionny Mainaky Bocorkan Kondisi Pemain Menjelang Kejuaraan Dunia 2023
- Inikah Akhir Era Kehebatan Minions?
- Smes Marcus Masuk ke Kolong Net, Minions Jatuh di 16 Besar
- Singapore Open 2023: Minions Cuma Butuh 22 Menit Tembus 16 Besar