Minta Jokowi tak Lupakan Wong Solo
Jumat, 13 Juli 2012 – 15:28 WIB

NOBAR: Pedagang Pasar Gede, Solo, menyaksikan perhitungan cepat Pilkada DKI Jakarta melalui televisi, Rabu (11/7). Foto: Arief/RADAR SOLO
Apalagi, ketika grafik yang ditampilkan sejumlah lembaga survei menunjukkan kemenangan pasangan Jokowi-Ahok. Para pedagang pun ramai dengan komentar masing-masing.
Dalam pantauan wartawan Radar Solo (grup Sumut Pos), kawasan Pasar Gede kemarin sempat tegang. Meski aktivitas transaksi tetap berlangsung, konsentrasi para pedagang tertuju pada hasil quick count pilkada DKI Jakarta yang ditayangkan di televisi.
“Kami mengadakan acara ini untuk mengetahui nasib Pak Jokowi di Jakarta,” kata Waginah, salah seorang pedagang sayur Pasar Gede.
Walau tidak bisa ikut nyoblos, Waginah dan para pedagang cukup puas bisa melihat proses penghitungan suara itu lewat tayangan televisi. “Kami sangat senang Pak Jokowi akhirnya bisa menang di sana (Jakarta, Red). Meski bukan warga Jakarta, banyak warga Solo yang tinggal di sana,” katanya polos.
KEMENANGAN pasangan Joko Widodo (Jokowi) dan Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) dalam pilkada DKI Jakarta Rabu (11/7) disambut suka cita warga Solo. Mereka
BERITA TERKAIT
- Semana Santa: Syahdu dan Sakral Prosesi Laut Menghantar Tuan Meninu
- Inilah Rangkaian Prosesi Paskah Semana Santa di Kota Reinha Rosari, Larantuka
- Semarak Prosesi Paskah Semana Santa di Kota Reinha Rosari, Larantuka
- Sang Puspa Dunia Hiburan, Diusir saat Demam Malaria, Senantiasa Dekat Penguasa Istana
- Musala Al-Kautsar di Tepi Musi, Destinasi Wisata Religi Warisan Keturunan Wali
- Saat Hati Bhayangkara Sentuh Kalbu Yatim Piatu di Indragiri Hulu