Minta Maaf, Oki Setiana Dewi: Saya Sangat Menolak KDRT
jpnn.com, JAKARTA - Oki Setiana Dewi telah menyampaikan permohonan maaf terkait ceramahnya soal kekerasan dalam rumah tangga (KDRT).
Dalam permintaan maafnya, dia menegaskan menolak keras perilaku KDRT.
"Terima kasih atas perhatian dan kasih sayangnya. Tentu saya sangat menolak kekerasan dalam rumah tangga," ungkap Oki Setiana Dewi melalui akun miliknya di Instagram, Jumat (4/2).
Kakak Ria Ricis itu mengakui kesalahannya terkait isi ceramah pada 2 tahun lalu tersebut.
Oki Setiana Dewi menyampaikan permintaan maaf sekaligus mohon ampun kepada sang pencipta.
"Mohon maaf lahir batin atas kesalahan dalam menyampaikan dan semoga Allah mengampuni saya dalam setiap kesalahan-kesalahan saya," jelasnya.
Perempuan 33 tahun itu mengucapkan terima kasih atas teguran semua pihak terkait ceramahnya.
Oki Setiana Dewi menganggap kejadian ini merupakan pelajaran berharga bagi dirinya.
Dihujat netizen, Oki Setiana Dewi akhirnya memohon maaf terkait ceramahnya soal KDRT.
- Maafkan Mantan Karyawan, Ria Ricis: Proses Hukum Tetap Berjalan
- Bertemu Eks Sekuriti yang Ancam akan Sebar Foto Pribadi, Ricis Bereaksi Begini
- Eks Sekuriti Ancam Sebar Foto dan Video Pribadi, Ria Ricis Khawatir Keluarga Kena Dampak
- Ria Ricis Ungkap Modus Pemerasan yang Dilakukan Mantan Karyawan
- Ria Ricis Lanjutkan Proses Hukum Mantan Karyawan, Ini Alasannya
- Seorang Ibu Kaget Saat Terbangun, Sang Suami Sedang Mencekik Anaknya