Minta Maaf, Vanessa Abadikan Momen Bersama Jane Shalimar

jpnn.com, JAKARTA - Hubungan Vanessa Angel dengan Jane Shalimar kini sudah semakin baik.
Setelah sebelumnya keduanya saling sindir satu sama lain, kini pemandangan tersebut tak lagi terlihat.
PascaVanessa putus dengan Didi Mahardika ternyata hubungan keduanya justru membaik.
Hal ini terjadi pascakeduanya dipertemukan dalam acara yang dipandu Uya Kuya.
Tidak hanya itu, Vanessa pun mengabadikan momen tersebut lewat akun Instagram miliknya.
Di mana Vanessa mengunggah foto dengan Jane. Dan pada keterangannya, dia mengucapkan terima kasih kepada yang mendukung serta berkomentar positif mengenai keduanya.
“Semua akan terjawab pada waktu nya, Tuhan punya cara yang unik untuk menunjukan jalan hamba-nya. Terima kasih untuk semua dukungan dan komen yang baik untuk kami berdua… Maaf gak bisa balas satu persatu, tapi aku baca kok hehe #peace #spreadthelove,” tulis Vanessa dalam caption yang dia tulis.
Tidak hanya itu, Vanessa mengucapkan terima kasih kepada Jane, yang sudah membuka hati untuknya.
Seperti diketahui hubungan Vanessa Angel dan Jane Shalimar sempat berseteru terkait Didi Mahardika.
- Frans Faisal Menangis Saat Menikah dengan Indah, Ini Sebabnya
- Frans Faisal Menikah, Fuji Teringat Ucapan Bibi Ardiansyah dan Vanessa Angel
- Kerja Bareng Raffi Ahmad, Tubagus Joddy: Bersyukur Banget
- Doddy Sudrajat Dikabarkan Menikah Lagi, Netizen Heboh
- Atta Halilintar Akhirnya Minta Maaf, Haji Faisal: Tidak Ada Masalah
- Begini Respons Haji Faisal Setelah Atta Halilintar Minta Maaf