Minta Nikita Mirzani Tak Ditahan, Pria Ini Siap Jadi Penjamin
jpnn.com, SERANG - Politikus Ferdinand Hutahaean ikut mendampingi Nikita Mirzani ke Kejaksaan Negeri (Kejari) Serang.
Dia juga menyaksikan pemain film Nenek Gayung itu dibawa ke Rutan Kelas IIB Serang, Banten.
Sebagai sahabat, Ferdinand berharap Kejari Serang tidak melakukan penahanan terhadap Nikita Mirzani.
"Nikita tidak akan kabur," kata Ferdinand di Polresta Serang, Selasa (25/10).
Dia, bahkan siap menjadi penjamin karena selama ini Nikita bersikap kooperatif dalam menjalani proses hukum.
"Saya jamin Nikita akan kooperatif dan saya akan menjadi penjamin dalam hal ini," ujarnya.
Menurut Ferdinand, pihak kuasa hukum Nikita bakal mengajukan permohonan penangguhan penahanan.
Dia juga menilai ibu tiga anak itu tidak seharusnya ditahan karena tidak memenuhi unsur penahanan.
Pria ini meminta Kejari Serang tidak menahan sahabatnya, Nikita Mirzani. Dia pun mengaku siap menjadi penjaminnya.
- PSI Dorong Megawati Menemui Jokowi, Ferdinand: Akalnya di Mana
- Dorong Megawati Ketemu Jokowi & SBY, PSI Dianggap Ganjen
- Razman Arif Nasution Kesal kepada Keluarga Vadel Badjideh, Ini Sebabnya
- Razman Geram Dituding Memperkeruh Suasana saat Tangani Kasus Vadel vs Nikita Mirzani
- Konon Pengacara Baru Vadel Janjikan SP3, Razman Minta Keluarga Tagih Jika Tak Terbukti
- Dicabut Statusnya Sebagai Kuasa Hukum Vadel Badjideh, Razman Angkat Suara