Minta Penjelasan Kesalahan, Labora Sitorus Berontak di Tahanan
jpnn.com - JAYAPURA - Kuasa Hukum Labora Sitorus (LS), James Simanjuntak membenarkan kliennya berontak di tahanan Polda Papua, Senin (16/9) dini hari. Menurutnya, aksi itu dilakukan karena bintara tinggi dengan pangkat Aiptu itu merasa tak bersalah.
Kepada Cenderawasih Pos (JPNN Group), James mengatakan LS berontak di tahanan Polda Papua. Selain itu, polisi yang diduga memiliki rekening gendut dengan transaksi mencapai Rp 1,5 triliun itu menggembok sendiri dirinya di dalam sel.
"Ini artinya dia ingin meminta penjelasan mengenai kesalahannya sehingga berkasnya bisa dinyatakan P21, bagi kita itu tidak masuk akal," kata James seperti yang dilansir Cenderawasih Pos, Selasa (17/9).
James mengatakan bahwa peristiwa itu terjadi saat Polda Papua hendak membawa kliennya LS sekitar pukul 05.30 WIT saat hendak ke Kejari Sorong, Papua Barat..
Meskipun berontak, LS tetap saja dibawa ke Sorong dengan menggunakan pesawat Express Air. LS yang dikawal dengan para penyidik kepolisian berangkat pukul 07.00 WIT. (rib/awa/jpnn)
JAYAPURA - Kuasa Hukum Labora Sitorus (LS), James Simanjuntak membenarkan kliennya berontak di tahanan Polda Papua, Senin (16/9) dini hari. Menurutnya,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Longsor di Karo, 9 Orang Meninggal Dunia, Satu Hilang
- Jalan Utama Penghubung Riau-Sumbar Macet Total, Ternyata Ini Penyebabnya
- Alhamdulillah, Warga Cikaret Kini Miliki Trafo PLN, Aliran Listrik Makin Stabil
- Jembatan Sungai Rokan Miring, Kendaraan Berat Dilarang Melintas
- Masa Cuti Kampanye Berakhir, Aep Syaepuloh Kembali Jabat Bupati Karawang
- Disapu Banjir Bandang, 10 Rumah di Tapsel Sumut Hanyut