Minta Uang Belanja, Istri Tua Langsung Dibunuh Istri Muda
Sempat terjadi pertengkaran antara korban dan tersangka. Namun, Herawati mengayunkan sebilah arit dan mengenai bagian belakang kepala korban hingga mengalami pendarahan.
Melihat kedua istrinya bertengkar, saksi Rusli langsung melerainya.
Dia membawa tersangka pergi dari kebun dengan menaiki motor. Sementara itu, korban ditinggal di lokasi dalam kondisi berdarah dan sedang mengendong anaknya.
Selanjutnya, korban meninggalkan lokasi sambil berjalan sempoyongan menuju perkampungan, ratusan meter dari TKP.
Di perjalanan, Darwati akhirnya jatuh dan tidak sadar. Warga memberitahukan kondisinya kepada Rusli.
Suaminya lantas membawa korban ke Puskesmas Peusangan Selatan, kemudian dirujuk ke IGD RSUD dr Fauziah.
"Akhirnya korban meninggal di rumah sakit," terang Kapolres Bireuen AKBP Riza Yulianto kemarin (28/8). (rah/mai/c24/ami/jpnn)
Seorang pria yang berpoligami seharusnya adil memberi jatah untuk istri muda dan istri tua.
Redaktur & Reporter : Natalia
- Ibu Kandung Tega Bunuh Bayi Hasil Hubungan Gelap, Sadis
- Motif Pembunuhan Ketika Pesta Miras di Sukabumi Terungkap, Ternyata
- Polrestabes Bandung Ungkap Motif Pria yang Bantai Istrinya Secara Sadis, Ternyata
- Pelarian Suami yang Bantai Istri Berakhir, Ditangkap Warga di Pantai Cibangkong
- Ini Tampang Suami yang Bunuh Istrinya di Bandung
- Upaya Perlawanan Yosep Hidayah Divonis 20 Tahun Penjara, Serahkan Memori Kasasi ke PN Subang