Minuman Berbasis Edamame, Pilihan Baru untuk Gaya Hidup Sehat

jpnn.com, JAKARTA - Tren gaya hidup sehat makin mendapat perhatian masyarakat urban.
Salah satunya adalah kebutuhan akan asupan nutrisi yang seimbang.
Namun, seringkali protein, yang memiliki peran besar dalam pemulihan dan pembentukan otot, serta menjaga stabilitas energi tubuh diabaikan.
Melihat tren itu, Hotto, produsen minuman multigrain, memperkenalkan produk terbaru mereka, Hotto Mame.
CEO Hotto Guntur menyampaikan minuman berbasis edamame ini hadir sebagai solusi bagi mereka yang ingin memenuhi kebutuhan protein tanpa harus bergantung pada protein hewani.
Edamame yang kaya akan 9 asam amino esensial menjadi bahan utama dalam produk ini, ditambah dengan multigrain dan oat untuk memperkaya kandungan nutrisi serta serat.
Menurut Guntur, minuman multigrain tersebut dikembangkan dengan fokus pada mereka yang menjalani gaya hidup aktif dan peduli akan kesehatan.
“Kami berharap produk ini dapat membantu mereka yang ingin memenuhi kebutuhan protein harian secara praktis tanpa mengorbankan cita rasa atau manfaat kesehatannya,” ujar Guntur dalam keterangannya, Minggu (8/9).
Minuman berbasis edamame ini hadir sebagai solusi bagi mereka yang ingin memenuhi kebutuhan protein tanpa harus bergantung pada protein hewani
- Indonesia Luncurkan Indonesian Society of Regenerative Medicine
- 5 Manfaat Nangka, Cegah Anemia Menyerang Anda
- Pertama di Indonesia, JEC Hadirkan One-Stop Service Kesehatan Mata Anak
- Siloam Hospitals Group Berjaya di Ajang Healthcare Asia Awards 2025
- 6 Minuman untuk Penderita Asam Lambung
- Eks Direktur WHO Sebut 3 Faktor Penghambat Turunnya Prevalensi Merokok di Indonesia