Minyak Goreng Bikin Tingkat Kepuasan kepada Presiden Anjlok ke Titik Paling Rendah
jpnn.com, JAKARTA - Juru Bicara PKS Dr Kurniasih Mufidayati mengatakan harga pokok merupakan kebutuhan utama keluarga Indonesia dan hal yang tidak boleh diremehkan.
Menurutnya, entitas terkecil dalam masyarakat, keluarga menjadi indikator kelompok masyarakat apakah sedang baik-baik saja atau tidak.
Kurniasih menjelaskan sektor keluarga mendapatkan tekanan dengan harga-harga kebutuhan pokok yang mulai merangkak sejak akhir 2021 hingga Idulfitri.
Dia mengatakan salah satu persoalan pokok, yakni minyak goreng dan masyarakat pasti akan bergejolak, karena rentang waktu yang sangat lama.
"Maka kami ingatkan jangan pernah bermain-main dan tidak serius yang terkait dengan kebutuhan keluarga apalagi kebutuhan pokok," ujar Kurniasih.
Anggota Komisi IX DPR RI itu menegaskan keluarga terutama kaum ibu jangan dipandang sebelah mata hanya sebagai objek kebijakan yang dianggap tidak berdaya.
Kurniasih mengungkapkan jika kaum ibu bergerak karena mendapatkan tekanan kesulitan yang bertubi-tubi, artinya ada persoalan kebijakan yang tidak baik-baik saja.
"Rendahnya kepuasan terhadap Presiden Joko Widodo hingga titik paling rendah dalam enam tahun terakhir adalah cerminan ketidakpuasan kaum ibu dan keluarga karena kecewa yg dengan penanganan melonjaknya harga-harga bahan pokok terutama minyak goreng," terangnya.
Juru Bicara PKS Dr Kurniasih Mufidayati mengatakan gejolak harga kebuuhan pokok, seperti minyak goreng tidak boleh diremehkan.
- BPS Catat Inflasi Desember 2024 Dipengaruhi Harga Kebutuhan Pokok
- Tolak Program PSN Baru, Senator Paul Finsen Mayor Minta Presiden Tinjau Ulang
- Rayakan Natal, Bank Mandiri Bagikan Lebih 2 Ribu Paket Bantuan di Seluruh Indonesia
- Harga Bahan Pokok di Jakbar Mulai Naik Jelang Nataru
- Prabowo Berikan Amnesti ke 44 Ribu Narapidana, Ada Tahanan Politik hingga Narkotika
- Pemerintah Beberkan Penyebab Harga MinyaKita Meroket