Minyak Goreng Langka, Masyarakat Bisa Buat Sendiri, Begini Caranya
jpnn.com, KULON PROGO - Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) Kabupaten Kulon Progo berharap demo masak tanpa minyak goreng yang diselenggarakan PDI Perjuangan bisa membantu masyarakat untuk menghadapi kelangkaan minyak goreng.
Asisten UMKM Kabupaten Kulon Progo Adi Yulius Pribadi mengatakan, 1.800 kelapa bisa menjadi 160 liter minyak.
Dia memeragakan cara membuat minyak kelapa yang bisa dilakukan masyarakat di rumah.
Adi menjelaskan, kelapa harus diparut untuk menghasilkan santan.
Lalu, santan tersebut dimasak selama 2,5 jam sambil diaduk.
Kemudian, santan disaring sehingga minyaknya bisa terpisah.
"Kemudian, jadi minyak, ketak, dan air nanti setelah disaring," kata Adi kepada wartawan di Sekolah Partai PDI Perjuangan Lenteng Agung, Jakarta, Senin (28/3).
Menurut dia, ketak hasil saringan santan bisa digunakan sebagai campuran gudeg sehingga rasanya bisa lebih gurih.
UMKM Kulon Progo memeragakan cara membuat minyak kelapa dalam demo masak tanpa minyak goreng yang diselenggarakan PDIP
- Selamat! 519 Peserta Lulus Pertamina UMK Academy
- Perihal Kenaikan PPN 12 Persen, Pengamat: PDIP Harus Bertanggung Jawab
- Deddy PDIP Yakin Pemberedelan Pemeran Lukisan Yos Suprapto Bukan Perintah Prabowo, Lalu Siapa?
- 2024, Grab Telah Menyalurkan Bantuan USD 1 Juta Kepada Mitra dan UMKM
- Menkominfo: AI Membantu UMKM di Berbagai Tahap
- Versi Legislator PDIP, PPN 12 Persen Masih Bisa Diubah Pemerintahan Prabowo