Mirip DKI Jakarta, Polri Buat Program Rumah DP 0 Persen
jpnn.com, JAKARTA - Kapolri Jenderal Tito Karnavian tengah merancang pembangunan rumah untuk anggota Polri. Rumah tersebut bisa dicicil oleh anggota dengan uang muka nol persen.
Pasalnya, kata Tito, saat ini masih 300 ribu anggota belum memiliki rumah.
"Dari 440 ribu, masih kurang 300 ribu perumahan untuk anggota. Kalau mengandalkan APBN sulit, oleh karena itu saya sudah membuat skema DP 0 persen dengan bekerja sama dengan bank pemerintah," kata Tito di RS Polri Kramat Jati, Jakarta Timur.
Selain dengan bank pemerintah, Polri juga bekerja sama dengan Perusahaan Realestat Indonesia.
Nantinya, pembangunan rumahnya dibiayai oleh bank kemudian akan ada pemotongan gaji anggota.
"Kapolres dan Kapolda bekerja sama dengan realestate bangun perumahan buat anggota ditawarkan kepada anggota cocok ya, kemudian pembangunamnya dibiayai oleh bank, Bank Mandiri, BTN, BRI semua siap, Bank Niaga," kata Tito.
Dengan adanya program itu, Tito berharap, dengan adanya kenaikan tunjangan kinerja pada tahun ini yang mencapai 70 persen maka nantinya setiap anggota diharapkan mampu membeli rumah.
"Setelah itu anggota nanti tinggal dipotong gajinya nah, dengan adanya tunjangan kinerja yang 70 persen itu sebagian bisa dipotong untuk perumahan sebagian bisa dipakai untuk kepentingan yang lain untuk keluarga," kata Tito.
Program rumah DP 0 persen Polri ini bukan terinspirasi dari program Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.
- TPDI Laporkan Kapolda Sulut ke Divisi Propam Mabes Polri, Ada Apa?
- Sebaiknya Hindari Melintas di Kawasan Mako Brimob Pagi Ini
- Kapolri Melantik Para Kapolda dan Kukuhkan 2 Jabatan Baru yang Diisi Komjen
- Demo di Mabes Polri, Mahasiswa Minta Kapolda Sulsel Dicopot
- Kecam Sikap Represif Polisi Hadapi Demonstran, Forum Aktivis & Guru Besar Desak Kapolri Bertanggung Jawab
- Eksaminasi Kasus Vina & Eky: Reza Singgung Nasib Ferdy Sambo, Bandingkan dengan Iptu Rudiana