Mirip Instagram, Facebook Mulai Uji Coba Fitur Popular Photos
jpnn.com, JAKARTA - Pengguna Facebook sudah tak asing lagi dengan barisan video rekomendasi yang muncul ketika menonton video mode layar penuh.
Kabarnya, Facebook dilaporkan sedang menguji coba untuk menghadirkan pengalaman serupa lewat foto dengan sebutan "Popular Photos".
Dalam pengaturan saat ini, ketika Anda mengetuk foto, Anda memasuki mode layar penuh dengan latar belakang hitam. Dan ketika Anda menggulir ke bawah atau menggeseknya, Anda akan diambil kembali.
Dengan fitur Popular Photos bukan itu yang terjadi. Fitur itu akan membawa Anda melihat lebih banyak gambar dari teman dan unggahan publik lainnya dengan menggulir ke bawah.
Seperti dilansir GSM Arena, Senin (18/11), gambar-gambar itu akan dikuratori oleh algoritme Facebook, sehingga memberi sebuah pengalaman yang bisa didapat seperti Instagram.
Tak hanya itu, Facebook juga memasatikan bahwa keterangan foto tidak terlihat bertele-tel dengan memotongnya hingga 65 karakter.
Popular Photos akan menawarkan pengguna pengalaman menjelajah yang lebih santai dan menghilangkan tautan yang harus di-klik, pembaruan status yang harus dibaca, dan jenis konten lain yang menghambat News Feed. Sebagai gantinya, pengguna hanya bisa secara pasif menonton foto-foto cantik yang lewat.(mg9/jpnn)
Facebook sedang uji coba untuk menghadirkan pengalaman serupa lewat foto dengan sebutan Popular Photos.
Redaktur & Reporter : Dedi Sofian
- Lolly Suhenty Minta Bawaslu di Daerah Uji Coba Aplikasi Siwaslih Secara Serentak
- Cabup Empat Lawang Joncik Muhammad Diisukan Meninggal, Teman & Keluarga Menangis
- Soal Video Bantuan Rp 1,5 Miliar untuk Pekerja Migran Indonesia, BP2MI Tegaskan Itu Hoaks
- Heru Budi Uji Coba Makan Bergizi Gratis Pakai Uang Operasional, PITA: Bisa Dicontoh
- Penuhi Kebutuhan Content Creator, Yamaha Luncurkan Produk Baru
- Gibran Coba Berbagai Skema Untuk Pastikan Makan Bergizi Gratis Sukses