Mirip Swastika, Baru Sebulan Beroperasi Wahana Permainan Ini Ditutup
Sebuah taman hiburan di Jerman menutup salah satu wahana permainan yang baru sebulan diresmikan setelah menuai protes dari masyarakat karena bentuk wahana itu menyerupai swastika yang berputar.
Wahana mirip lambang swastika di Jerman:
- Direktur pengelola taman, Rudiger Braun, mengatakan kemiripan wahana itu dengan swastika tidak terlihat dalam sketsa pabrikan wahana itu
- Dia mengatakan pabrikan wahana itu di Italia akan membayar setengah dari biaya pembangunan kembali
- Wahana baru itu menampilkan tiga kursi per lengan, bukan empat seperti sekarang
Wahana yang diberi nama 'Penerbangan Elang' itu menampilkan dua palang besi yang masing-masing terdiri dari empat "gondola" yang tampak seperti swastika saat bergerak.
Pemilik taman hiburan Tatzmania di Loffingen, Jerman barat daya, mengatakan mereka telah menutup wahana yang dibuka pada akhir Juli lalu tersebut, setelah kemiripannya dengan swastika terungkap pasca tayangan wahana itu beredar di media sosial.
Direktur pengelola taman itu, Rudiger Braun, mengatakan kepada Bild Newspaper: "Kami tidak menyadari gondola itu akan menyerupai bentuk swastika ketika dioperasikan.
"Bentuk menyerupai swastika Itu tidak terlihat jelas dari sketsa pabrikan."
Rudiger Braun menambahkan bahwa setengah dari biaya untuk membangun kembali wahana itu akan ditanggung pabrikan wahana itu yang berasal dari Italia.
Ketika wahana itu dibangun kembali, Rudiger Braun mengatakan wahana itu akan menampilkan tiga gondola per palang besi, tidak lagi empat gondola seperti bentuk awalnya.
- Anggota Bali Nine Sudah Bebas dan Kembali ke Keluarga Masing-masing
- Dunia Hari Ini: Australia Terbangkan Warganya Keluar Vanuatu
- Pemakai Narkoba di Indonesia Kemungkinan Akan Dikirim ke Rehabilitasi, Bukan Penjara
- Dunia Hari Ini: Terpidana Mati Kasus Narkoba Mary Jane Dipulangkan ke Filipina
- Australia Juara Menangkap Pengunjuk Rasa Lingkungan
- Dunia Hari Ini: Assad Buka Suara Lebih dari Seminggu Setelah Digulingkan