Miris.. Usia Sekolah Sudah Belajar Membegal
jpnn.com - JAKARTA- Subdit Resmob Ditreskrimum Polda Metro Jaya meringkus tiga pelaku begal asal Lampung. Satu di antara tiga pelaku merupakan anak di bawah umur. Meski berusia muda, SF (16), tak canggung-canggung bergabung dengan FB (23), JD (20), melancarkan aksinya mencuri motor dan melukai korban jika melawan.
Menurut Kanit V Subdit Resmob Ditreskrimum Polda Metro Jaya Kompol Handik Zusen, ketiga pelaku kerap menjalankan aksinya di kawasan Depok, Jawa Barat.
Mereka menyisir daerah yang jadi target operasi. Jika sepi, mereka beraksi membawa kabur motor korban. Pelaku melengkapi diri dengan kunci letter T maupun senjata tajam. "Pelaku membekali diri dengan pisau yang akan digunakan untuk melukai korban," kata Handik di Polda Metro Jaya, Minggu (25/10).
Aksi mereka kerap membuat warga resah. Warga pun kemudian melapor polisi. Mendapat laporan, polisi melakukan penyelidikan. Alhasil, ketiga tersangka dilibas pada 21 Oktober 2015 di Depok.
Handik menambahkan, saat ditangkap para pelaku ini tengah berencana melancarkan operasi bejatnya lagi. Polisi juga menyita sejumlah satu bilah pisau, sepeda motor milik korban, dua kunci letter T berikut anak kuncinya, satu kunci duplikat, dan satu tas selempang.
Namun tiga pelaku lain berhasil kabur. Mereka berinisial AL, M dan A yang kini masuk daftar pencarian orang Polda Metro Jaya.
Kini, tiga pelaku yang diringkus harus mendekam di sel tahanan Polda Metro Jaya. Mereka dijerat pasal 363 KUHP juncto pasal 55 dan 56 KUHP dengan ancaman di atas lima tahun penjara. (boy/jpnn)
JAKARTA- Subdit Resmob Ditreskrimum Polda Metro Jaya meringkus tiga pelaku begal asal Lampung. Satu di antara tiga pelaku merupakan anak di bawah
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Gerakan Guna Ulang Jakarta, Edukasi Mengurangi Pemakaian Plastik Sekali Pakai
- Fasilitas Makin Lengkap, Triboon Hub Tambah 2 Resto Baru di Jakarta
- Durasi Pemadaman Lampu Program Earth Hour Terlalu Singkat
- Di Tengah Sosialisasi Tupoksi kepada Warga, MKD DPR RI Singgung Pelat Nomor Khusus
- Tjahjo Kumolo Meninggal Dunia, Warga Bekasi Diminta Kibarkan Bendera Setengah Tiang
- Anies Bangun Kampung Gembira Gembrong dengan Dana Rp 7,8 Miliar dari Infak Salat Id di JIS