Misbakhun Sarankan SBY Pecat Andi Arief
Minggu, 28 Februari 2010 – 19:15 WIB
Misbakhun Sarankan SBY Pecat Andi Arief
JAKARTA - Politisi Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Misbakhun, mengaku tak keder dengan rencana staf khusus Presiden, Andi Arief, yang akan membuat laporan ke polisi terkait dugaan pembuatan letter of credit (L/C) fiktif di Bank Century yang melibatkan inisiator Pansus Angket Kasus Century itu. Menurut Misbakhun, manuver Andi Arief itu hanya upaya untuk mencari muka.
Misbakhun yang dihubungi di Jakarta, Minggu (28/2), menjelaskan, masalah yang ada sebenarnya bukanlah L/C fiktif. "Tetapi L/C yang gagal bayar, dan itu pun sudah direstrukturisasi oleh Bank Mutiara (dulu Bank Century)," ujar Misbakhun.
Baca Juga:
Karenanya Misbakhun mengaku siap jika akhirnya Andi Arief memang benar-benar melaporkannya ke polisi. “Nggak masalah. Saya tidak gentar sedikit pun,” ucapnya.
Politisi muda PKS ini justru menilai manufer Andi Arief sudah di luar fungsi dan tugas sebagai staf khusus Presiden bidang sosial dan mitigasi bencana. "Sedang banyak bencana, lantas apa kerjaannya? Kok malah lari ke mana-mana nggak ada jelasnya,” tudingnya.
JAKARTA - Politisi Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Misbakhun, mengaku tak keder dengan rencana staf khusus Presiden, Andi Arief, yang akan membuat
BERITA TERKAIT
- Sentil Perlakuan KPK terhadap Agustiani Tio, Hasto: Ini Tidak Manusiawi!
- Menhut Tinjau Satwa di PPS Riau Kerja Sama Yayasan Arsari Djojohadikusumo
- Pengacara Sebut Keterangan Saksi Tak Ungkap Uang Suap dari Hasto
- Pesan Jaga Alam Tersampaikan Dari Kepedulian Kecil Saat Jambore Karhutla di Riau
- Info Terbaru dari BKN soal PPPK Paruh Waktu, Honorer R1 hingga R4 Bisa Tenang
- BKC Ilegal Hasil Penindakan di 2024 Dimusnahkan Bea Cukai Sangatta, Sebegini Nilainya