Misbakhun Sebut Jokowi Punya Pembisik

jpnn.com - JAKARTA - Politikus Partai Golkar, Muhammad Misbakhun mempertanyakan apa niat dari 'pembisik' Joko Widodo (Jokowi) sehingga sebagai Presiden RI, Joko Widodo melarang seluruh pembantunya untuk tidak memenuhi undangan rapat dengan DPR.
"Ini siapa yang membisikan Jokowi, sehingga dia terlempar dari posisinya sebagai presiden?" kata Misbakhun, di press room DPR, Senayan Jakarta, Selasa (24/11).
Menurut Misbakhun, pemerintah tidak mau datang memenuhi undangan rapat-rapat dengan DPR sampai kapan pun, juga tidak apa-apa.
"Tapi ingat, UU juga memerintahkan Presiden RI untuk menjelaskan nomenklatur pengalihan dana subsidi BBM itu mau dikemanakan. Begitu juga dengan Kabinet Kerja yang ada sekarang. Mereka mau pakai nomenklatur yang mana?" tanya inisiator hak interpelasi BBM itu. (fas/jpnn)
JAKARTA - Politikus Partai Golkar, Muhammad Misbakhun mempertanyakan apa niat dari 'pembisik' Joko Widodo (Jokowi) sehingga sebagai Presiden
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Kemendagri dan Pemerintah Denmark Siap Kerja Sama untuk Memperkuat Pemadam Kebakaran
- Konsumsi Sayuran Meningkat Berkat Peran Perempuan Pegiat Urban Farming
- Bea Cukai Sidoarjo Gelar Operasi Bersama Satpol PP, Sita 19 Ribu Batang Rokok Ilegal
- Penyidik Bareskrim Kaji Substansi Laporan Ridwan Kamil terhadap Lisa Mariana
- Semangat Hari Kartini, Pertamina Dorong Perempuan untuk Berkarya & Salurkan Energi
- Lemkapi Minta Pertemuan Sespimmen dengan Jokowi Tak Dipolitisasi