Misbakhun Serang Balik Andi Arief
Masukkan Laporan ke Polisi
Selasa, 02 Maret 2010 – 17:35 WIB

Misbakhun Serang Balik Andi Arief
JAKARTA - Politisi PKS, M Misbakhun, akhirnya melaporkan Penasehat Presiden Bidang Sosial dan Bencana Alam, Andi Arief, ke Bareskrim Mabes Polri, Selasa (2/3) sore. Ini terkait pernyataan Andi di sejumlah media yang menyebut bahwa anggota Pansus Hak Angket Century DPR RI tersebut seperti Edy Tansil, buronan korupsi yang melarikan diri itu.
"(Saya) melaporkan beberapa delik aduan yang berkaitan dengan Andi Arief, tentang sangkaan pencemaran nama baik dan juga fitnah yang disampaikan (Andi) di beberapa media," ujar Misbakhun, setibanya di Bareskrim Polri.
Baca Juga:
Dikatakan Misbakhun, alasannya melaporkan ke polisi adalah karena tak terima disamakan seperti seorang koruptor sekelas Edy Tansil, yang dituduh menggerogoti uang negara. "Jadi, saya dikatakan seperti Edy Tansil, saya dikatakan sebagai koruptor. Apakah saya seperti Edi Tansil?" ungkapnya pula.
Dalam pelaporan itu, Misbakhun sendiri didampingi kuasa hukumnya, dengan membawa sejumlah barang bukti, antara lain berupa ungkapan Andi yang dilansir sejumlah media. "Hari ini saya memutuskan untuk melaporkan. Dengan beberapa barang bukti rekaman (TV), print-out media cetak, kemudian (juga) ada print-out dari media online," paparnya.
JAKARTA - Politisi PKS, M Misbakhun, akhirnya melaporkan Penasehat Presiden Bidang Sosial dan Bencana Alam, Andi Arief, ke Bareskrim Mabes Polri,
BERITA TERKAIT
- Kiprah Kartini Hulu Migas Membangun Ketahanan Energi untuk Negeri
- Bantu Nelayan, HNSI Dorong Pemerintah Pakai Teknologi Alternatif
- KSPSI Dorong Indonesia Meratifikasi Konvensi ILO 188 untuk Perlindungan Awak Kapal Perikanan
- Dendi Budiman: Miskinkan Hakim dan Pengacara Terlibat Suap Rp 60 Miliar
- Gibran Buat Konten Bonus Demografi, Deddy PDIP: Jangan Banyak Bikin Video, Kerja Saja
- Menteri Kabinet Merah Putih Temui Jokowi, Ketua DPR Merespons Begini