Mischa Chandrawinata Ingin Buru-buru, Jessica Mila Masih...
jpnn.com - JESSICA Mila digosipkan bakal segera menikah. Namun, kabar itu ia bantah. Justru, ia mengaku enggan menikah di usia muda seperti umurnya sekarang.
"Belum (akan menikah), masih mau karier dulu. Jadi jalani aja dulu," katanya di kawasan Grand Indonesia, Jakarta Pusat.
Pilihan pemain film Surga di Telapak Kaki Ibu ini berbanding terbali dengan kekasihnya, Mischa Chandrawinata.
Sebab Mischa disebut ingin segera meminang dirinya.
"Mischa dari awal kenal memang mau nikah, dia memang tipenya gitu. Kalau aku, dari awal memang belum mau nikah muda," tuturnya.
Meski berbeda pendapat, Mischa memberi pengertian kepadanya. Sebab dia masih ingin mengembangkan karier di dunia hiburan sebelum menikah.
Jessica menilai menikah muda bisa memengaruhi karier seorang artis. Menurut Jessica, usia 27 tahun saat yang tepat untuk dirinya menikah.
"Ketika aku sudah nikah, aku ada tanggung jawab lebih dan enggak akan fokus di karier pastinya," tandas wanita 24 tahun ini.(ded/jpg/chi/jpnn)
JESSICA Mila digosipkan bakal segera menikah. Namun, kabar itu ia bantah. Justru, ia mengaku enggan menikah di usia muda seperti umurnya sekarang.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Atta Halilintar Ungkap Resolusi 2025, Tak Muluk-Muluk
- Tahun Baru 2025, Ayu Ting Ting Bicara Soal Karier Hingga Jodoh
- Atiqah Hasiholan Sambut 2025 dengan Umrah Bersama Keluarga
- Kabar Terbaru Proses Cerai Asri Welas dan Galiech Ridha
- Ahmad Dhani Beri Bocoran Rencana Pernikahan Al Ghazali dan Alyssa Daguise
- Ayu Ting Ting: Tinggal Jodoh Saja, Semoga Dapat yang Terbaik