Misi Ganda The Doctor
Rossi Start Ke-250 di MotoGP Jerman
Jumat, 15 Juli 2011 – 13:22 WIB

Misi Ganda The Doctor
Sayangnya, performanya pada musim 2011 dalam debutnya bersama Ducati tidak terlalu menggembirakan. Sejak seri pertama hingga kedelapan, Rossi belum pernah meraih kemenangan. Itu merupakan prestasi terburuk sepanjang karirnya karena sudah 11 seri (sejak akhir musim lalu) dilalui tanpa kemenangan.
Baca Juga:
Di antara delapan balapan yang sudah dijalani sejauh ini, Rossi baru sekali menjejak podium. Itu terjadi di Le Mans dua bulan lalu saat dirinya finis ketiga. Selebihnya, juara tujuh kali di kelas premier itu lebih sering tampil kurang memuaskan, sehingga kini hanya bisa menempati posisi keempat dalam klasemen sementara.
Untuk mengubah peruntungan pada musim 2011, Rossi sudah dibekali GP11.1 sasis anyar yang akan dipakai pada musim 2012. Namun, motor baru tersebut masih butuh data lebih banyak untuk menemukan pengaturan yang tepat. Itulah yang sudah dicoba di Mugello saat dia hanya mampu finis di urutan keenam.
Tak salah jika Rossi mengemban dua misi di Sachsenring. Selain mencari catatan positif start ke-250, dia kembali bereksperimen dengan setting baru motornya. "Di Mugello, kami mulai bekerja dengan setting yang arahnya belum pernah kami coba. Kami menggunakannya dalam pemanasan Minggu (lalu). Jadi, kami belum banyak menghabiskan waktu dengan setting itu," ujar Rossi sebagaimana dikutip Crash.
SACHSENRING - Akhir pekan dalam MotoGP Jerman di Sirkuit Sachsenring menjadi catatan bersejarah bagi Valentino Rossi. Pembalap Italia itu akan mencatat
BERITA TERKAIT
- Menpora Dito Punya Harapan Besar Terhadap Kepengurusan Baru BWF
- Kabar Kurang Sedap dari Tim Bulu Tangkis Indonesia Menjelang Sudirman Cup 2025
- NBA Playoffs: Curry 31 Poin, Warriors Pukul Rockets
- Ucap Salam Perpisahan dengan Sabah FC, Saddil Ramdani Balik ke Indonesia?
- Perpisahan Pahit Kevin Diks dengan FC Copenhagen
- MotoGP 2025: Marc Marquez, Harmoni Pembalap Hebat dan Motor yang Tepat