Misi Membangun Perdamaian Miss Grand International
jpnn.com - Sejak terpilih sebagai Miss Grand International (MGI) pada Oktober 2017, Maria Jose Lora, 27, punya kewajiban menjadi duta perdamaian dunia. Dia sudah siap melakukan sejumlah kampanye dan kunjungan charity. Kemarin perempuan asal Peru tersebut tiba di Indonesia. Jawa Pos berkesempatan mewawancarai dia begitu tiba di Bandara Soekarno-Hatta.
Bagaimana kamu mendefinisikan perdamaian sebagai MGI 2017?
Saya percaya bahwa perdamaian adalah sumber kebahagiaan utama. Sebelum kita meluaskan perdamaian, pertama kita harus berdamai dengan diri sendiri. Setelah itu, kita bisa mengajak orang lain untuk memperluas perdamaian dengan berbagai bentuk kampanye dan kegiatan positif.
Apa tantangan terbesar dalam mengampanyekan dan menciptakan perdamaian?
Menurut saya, kurangnya pendidikan tentang toleransi adalah tantangan terbesar. Perdamaian dan toleransi harus diajarkan sedini mungkin, terlebih kepada anak-anak yang akan menjadi agen perubahan.
Sejak terpilih sebagai Miss Grand International (MGI) pada Oktober 2017, Maria Jose Lora, 27, punya kewajiban menjadi duta perdamaian dunia
- Menangis Lihat Aurra Kharishma, Ivan Gunawan Ungkap Alasannya
- Ivan Gunawan Menangis Melihat Aurra Kharishma
- Sarlin Jones Bersiap Ikuti Ajang Miss Grand International 2019
- Sarlin Jones Tak Percaya Jadi Jawara Miss Grand Indonesia 2019
- Grace Liem Desain Gaun untuk Ajang Miss Grand International
- Nadia Purwoko Wakili Indonesia di MIss Grand International