Miss Universe 2015 Khawatir Datang ke Indonesia
jpnn.com - JAKARTA—Ada yang kurang dalam penyelenggaraan Pemilihan Putri Indonesia 2016 kali ini. Jika biasanya malam penobatan Puteri Indonesia dihadiri Miss Universe, kali ini tidak. Miss Universe 2015 Pia Alonzo Wurtzbach dipastikan absen dalam perhelatan yang digelar di Plenary Hall Jakarta Convention Center pada 19 Februari mendatang itu.
Menurut Ketua Dewan Pembina YPI Putri K. Wardani, Miss Universe Organization baru berganti manajemen. Mereka masih mempelajari kondisi Indonesia. Terlebih, sebulan lalu Jakarta diguncang teror bom.
''Mereka agak gamang dan tidak berani mendatangkan Miss Universe ke sini,'' ungkap Putri.
Sebagai gantinya, YPI mengundang Miss International 2015 Edymar Martinez untuk menemani Putri Indonesia 2015 Anindya Kusuma Putri menyematkan mahkota kepada Puteri Indonesia yang baru. (and/c19/jan/flo/jpnn)
JAKARTA—Ada yang kurang dalam penyelenggaraan Pemilihan Putri Indonesia 2016 kali ini. Jika biasanya malam penobatan Puteri Indonesia dihadiri
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Menjelang Libur Akhir Tahun, ASDP Tingkatkan Layanan Penyeberangan di Sejumlah Pelabuhan
- Honorer Bingung dengan Kode Kelulusan PPPK Tahap 1, Penjelasan BKN Bisa Membantu
- Arti Kode R2/L Hingga DIS Pada Pengumuman Kelulusan PPPK Tahap 1, Simak Nih!
- Sebelum Pergi ke Gedung Gymnasium, Mahasiswa UPI Terlibat Cekcok dengan Mantan Kekasihnya
- PMI Penyumbang Devisa Terbesar Kedua, UT Dorong Tingkatkan Kompetensi
- Kasus Mahasiswi UPI Tewas Terjatuh dari Gedung, Polisi Singgung soal Asmara