Mission Impossible Arsenal di Premier League
jpnn.com - SETELAH gagal di Liga Champions dan tersingkir dari Piala FA, asa terakhir Arsenal merebut gelar adalah pada kompetisi Liga Premier.
Hanya saja, peluang The Gunners semakin menipis mengingat jarak 11 angka dengan pemuncak klasemen Leicester City. Banyak yang menganggap menjadi juara adalah misi yang tidak mungkin mengingat jarak yang sudah cukup jauh.
Melihat kenyataan itu, bek Arsenal, Laurent Koscielny mengaku mereka harus menjalani delapan pertandingan sisa dengan penampilan sempurna.
"Saat ini kami sampai di delapan pertandingan terakhir, dan kami tak punya ruang untk melakukan kesalahan. Jadi, kami harus menggunakan seluruh kartu joker kami," kata Koscielny seperti dilansir dari laman ESNFC.
"Kami harus menjadi pemenang dan memenangkan pertandingan itu. Itu hal terpenting saat ini, untuk mendapatkan angka.”(ray/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Liverpool vs Manchester City, Arne Slot Anggap Bukan Laga Mudah
- Cetak 2 Gol ke Gawang Persib, Bomber Port FC Jadi Man of The Match, Ini Kuncinya
- ACL 2: Bojan Hodak Geram Persib Beri Gol Murah buat Thai Port FC
- Shin Tae Yong Ungkap Target di Piala AFF 2024
- Rekap Penggunaan VAR Hingga Pekan ke-11 Liga 1
- Timnas Indonesia Gelar 1 Uji Coba Sebelum Piala AFF 2024