Misteri Mayat Perempuan di Tol Sedyatmo Terkuak, Obat Ini Kuncinya
jpnn.com, JAKARTA - Polisi mengungkap temuan baru ihwal kasus korban tabrak lari di Sedyatmo KM 28 arah Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten.
Korban diketahui bernama Linda (44).
Hal itu terungkap berdasar hasil penyidikan polisi terkait penemuan mayat korban di tol tersebut.
Direktur Reserse Kriminal Umum (Dirkrimum) Polda Metro Jaya Kombes Tubagus Ade Hidayat mengatakan berdasar bukti rekaman kamera closed circuit television (CCTV) bahwa korban jalan kaki sendirian di tol.
Menurut Tubagus, hal tersebut juga mematahkan asumsi bahwa mayat tersebut merupakan korban pembunuhan.
"Ternyata dia (korban) meninggal karena kecelakaan ditabrak atau meninggal ditabrak oleh satu unit mobil," kata Tubagus saat jumpa pers, Selasa (19/10).
Namun, Tubagus enggan menjelaskan alasan korban berada di tol.
Pasalnya, korban saat itu masih dalam perawatan dokter.
Polisi mengungkap temuan baru ihwal kasus korban tabrak lari di Sedyatmo KM 28 arah Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten
- Mayat Perempuan dengan Tangan Terikat Bikin Geger Bantul
- Mayat Perempuan Tanpa Identitas Ditemukan di Pantai Kelapa Doyong Lampung Selatan
- Tarif Tol Naik, Irwan Fecho: Ekonomi Pemerintahan Jokowi Sedang Tidak Meroket
- Mau Lewat Tol Jagorawi dan Sedyatmo? Baca Ini Biar Enggak Kaget
- Pembunuhan Noven Cahya 8 Januari 2019 Masih Misteri, Polisi Belum Menyerah
- Identitas Mayat Perempuan yang Ditemukan Mengapung di Sungai Babatan Terungkap, Ternyata