Mitra Kukar Juara, Ini Permintaan Jafri Sastra

Mitra Kukar Juara, Ini Permintaan Jafri Sastra
Jafri Sastra. Foto: dok.JPNN

“Karena kalau hanya bertumpu pada turnamen dan turnamen saja, sudah pasti tidak menjawab persoalan. Dan, kualitas tim dan pelatih pun tidak bisa diukur dari sana,” kata Jafri. 

“Jadi, saya berharap kompetisi bisa segera kembali berputar lagi, karena dengan kompetisi kami bisa mengukur sejauh mana kekuatan kami di level nasional,” timpalnya.

Harapan Jafri Sastra tersebut langsung mendapat jawaban dari manajemen Naga Mekes—julukan Mitra Kukar. Direktur operasional Mitra Kukar, Suwanto membenarkan bahwa untuk tampil dalam turnamen terdekat seperti Piala Gubernur Kaltim, besar kemungkinan mereka akan mempertahankan skuat yang ada 

“Karena kalau untuk membentuk tim yang baru lagi, sepertinya tidak mungkin, karena waktunya terbatas. Jadi, skuat yang ada sudah pasti dipertahankan,” ujar Suwanto. 

Namun, terkait permintaan kontrak jangka panjang, Suwanto belum bisa memberikan kepastian. ”Karena kami masih harus menunggu adanya kejelasan kompetisi dari PT Liga. Karena, kalau kami sudah bikin kontrak jangka panjang ke pemain, tapi kompetisi nggak berjalan, bagaimana,” tuturnya. (ben/sam/jpnn)

 


JAKARTA – Setelah berhasil membawa Mitra Kukar sebagai juara Piala Jenderal Sudirman, sang pelatih Jafri Sastra mengajukan permintaan ke pihak


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News