Mitsubishi Bangun Pabrik di Cibitung, Setahun Produksi 80 Ribu
jpnn.com - DENPASAR – All New Pajero Sport sudah mengantongi pemesanan sebanyak 9.500 sejak diluncurkan akhir Januari lalu. Agen pemegang merek (APM) PT Krama Yudha Tiga Berlian Motor (KTB) menargetkan penjualan dari Maret tahun ini hingga April tahun depan mencapai 19 ribu unit.
“Respons masyarakat sangat positif sehingga kami optimistis target terlampaui,’’ kata Operating General Manager KTB Irwan Kuncoro saat uji kendara All New Pajero Sport di Bali akhir pekan lalu..
Saat ini, All New Pajero Sport masih diimpor dari Thailand. Namun, Mitsubishi sedang membangun pabrik berkapasitas 80 ribu unit di Cibitung. Setelah berproduksi pada April tahun depan, pabrik itu akan memproduksi 80 ribu unit tiap tahun.
Yakni, sekitar 20 ribu unit All New Pajero Sport dan 60 ribu unit untuk memproduksi small multi-purpose vehicle (MPV) yang akan diluncurkan pada Oktober 2017.
Optimisme tersebut juga dipicu pertumbuhan penjualan mobil penumpang yang umumnya dipengaruhi rilis model baru. Pertumbuhan pasar SUV tahun ini memang dipengaruhi rilis Mitsubishi All New Pajero Sport dan Toyota All New Fortuner pada awal tahun.
’’Rilis model baru segmen passenger car selalu membuat pasar bergairah,’’ ungkapnya. Irwan mengakui, pertumbuhan pasar medium high SUV memang paling tinggi daripada medium high MPV yang, antara lain, dihuni Toyota Innova. (noe/jos/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Komisi XI DPR RI Desak Apple Bertanggung Jawab Atas Ketimpangan Pendapatan dan Investasi di Indonesia
- Gandeng Pengusaha Lokal, Tangkas Motor Listrik Ekspansi ke Jawa Timur
- Majoo Expert Solusi Nyata untuk Para Pelaku Usaha di Indonesia
- BNI Culture Fest 2024: Transformasi Dalam Membangun Budaya Kerja & Kinerja
- Dampingi Prabowo Bertemu PM Trudeau, Menko Airlangga: Ini Mampu Tingkatkan Perdagangan
- Kemenko Perekonomian Meluncurkan Satgas Jejaring Advokasi Inklusi Keuangan Digital