Mitsubishi Fuso Fighter Jawaban untuk Pengusaha Zaman Now

jpnn.com, JAKARTA - Menyasar kebutuhan pengusaha zaman now, Mitsubishi tidak mau main-main saat memilih fitur yang ada di truk kategori III terbarunya, Fuso Fighter.
Dengan target bisa mendongkrak market share di kelasnya, model Fuso Fighter yang baru akan diniagakan pada semester pertama tahun ini, diberkati fitur bernama Runner Telematics.
Sistem berbasis web dan aplikasi digital tersebut dapat dioperasikan secara gratis, serta diakses melalui personal computer, tablet atau mobile phone.
Fungsi Runner sendiri ditujukan untuk memudahkan pengusaha memantau kinerja kendaraan usahanya, seperti penyediaan informasi perencanaan kerja pengemudi, kendaraan, rute dan jangkauan area yang dilalui.
Bahkan, bisa memonitor secara langsung keberadaan lokasi, situasi, hingga status perjalanan kendaraan.
Jadi menurut Deputy Group Head Dealer Support, Sales and Marketing Krama Yudha Tiga Berlian (KTB) Budiman Sayuti, pengusaha benar-benar dimanjakan dan dimudahkan dengan kemampuan akses memantau seluruh pergerakan dan kondisi truk usahanya hanya dalam genggaman tangan.
Selain itu, Runner juga secara apik memberikan data dan analisis terkait pengoperasian kendaraan, pengaturan penugasan pengemudi, sampai penggunaan serta perawatan kendaraan itu sendiri.
Menyempurnakan keunggulan Runner pada model truk terbaru Mitsubishi, KTB memberikan layanan purnajual non-stop kepada konsumennya.
Disematkannya fitur pintar Runner pada Fuso Fighter, Mitsubishi berharap kebutuhan pengusaha zaman now bisa terjawab dengan baik.
- Fuso Hadir di Kota Teluk Kuantan, Promo Penjualan dan Servis
- Ikhtiar Polisi Atasi Kemacetan Truk Peti Kemas di Pelabuhan Tanjung Priok
- Fasilitas Resmi Bodi & Cat Mitsubishi Hadir di Bekasi dan Bogor, Ada Promo Menarik
- Mitsubishi Delica Mini Edisi Khusus, Harganya Mulai Rp 200 Jutaan
- Memahami Sistem Kerja Fitur ACC di Mitsubishi Xforce Ultimate DS
- Nissan Leaf Generasi Baru Akan Menjelma jadi Crossover, Punya Jangkauan 598 Km