Mitsubishi Gelar Kampanye Sterilisasi Kabin Mobil, Gratis!

Mitsubishi Gelar Kampanye Sterilisasi Kabin Mobil, Gratis!
Ilustrasi kendaraan Mitsubishi. Foto: Ridha/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Menunjang aktivitas harian dalam menggunakan kendaraan, PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) menghadirkan disinfectan campaign atau kampanye disinfektan.

Kampanye tersebut merupakan lanjutan dari sebelumnya yaitu Fresh & Clean Service Campaign.

"Melalui program ini, konsumen akan mendapatkan penyemprotan disinfektan gratis untuk kabin kendaraan mereka agar terhindar dari bakteri maupun virus," ujar Eiichiro Hamazaki, Director of After Sales Division PT MMKSI, dalam keterangan tertulis.

Disinfectant campaign akan berlangsung mulai 13 sampai 31 Juli untuk wilayah Jabodetabek, Jawa dan Bali.

Di luar wilayah tersebut, MMKSI akan menggelar kampanye disinfektan pada 27 Juli - 9 Agustus untuk wilayah Sumatera, Kalimantan, dan IBT.

Dalam kampanye itu, konsumen hanya mendapatkan satu kali kesempatan untuk menikmati program disinfektan.

Kampanye sifatnya gratis sehingga konsumen tidak akan dikenakan biaya apapun.

Untuk mendapatkan fasilitas itu, pengguna kendaraan Mitsubishi hanya perlu melakukan service booking minimal satu hari sebelum kedatangan di diler resmi.

Menunjang aktivitas harian dalam menggunakan kendaraan, PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) menghadirkan kampanye disinfektan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News