Mitsubishi Kenalkan Konsep Branding Baru, Apa Keuntungannya Buat Konsumen?

Mitsubishi Kenalkan Konsep Branding Baru, Apa Keuntungannya Buat Konsumen?
Ilustrasi kendaraan Mitsubishi. Foto: MMKSI/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Mitsubishi Indonesia memperkenalkan konsep branding baru, yaitu “Life Adventure".

Konsep itu hadir sebagai landasan MMKSI dalam menjalankan proses bisnisnya di Indonesia.

"Life Adventure merupakan sebuah interpretasi arah dan sikap Mitsubishi Motors di Indonesia," kata President Director MMKSI Naoya Nakamura melalui siaran pers pada Selasa.

Konsep itu, kata dia, dilatarbelakangi komitmen MMKSI dalam meningkatkan pengalaman konsumen.

"Digitalisasi, peningkatan kualitas, dan juga branding menjadi pilar utamanya," tambah Naoya Nakamura.

Kepuasan konsumen menjadi hal paling mendasar dalam menjalankan bisnis MMKSI yang dapat membuka peluang-peluang baru ke depan.

Director Sales & Marketing Division MMKSI Tetsuro Tsuchida menjelaskan melalui branding terbaru itu konsumen akan mendapatkan keuntungan dari dua sisi.

Pertama, keuntungan yang diberikan kepada konsumen dan kesempatan tertentu dalam bentuk promo dan hadiah.

Mitsubishi Indonesia memperkenalkan konsep branding baru, yaitu “Life Adventure". Apa keuntungannya?

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News