Mitsubishi Merayakan Produksi 1 Juta Kendaraan di Indonesia

Mitsubishi Merayakan Produksi 1 Juta Kendaraan di Indonesia
Mitsubishi merayakan produksi 1 juta kendaraan di pabrik MMKI, Bekasi, Jabar. Foto: ridho

jpnn.com, JAKARTA - Mitsubishi Motors Corporation merayakan pencapaian penting dalam sejarah operasinya di Indonesia, dengan produksi satu juta kendaraan.

Pencapaian itu ditandai dengan seremoni di pabrik PT. Mitsubishi Motors Krama Yudha Indonesia (MMKI), Cikarang, Bekasi, Jawa Barat, Jumat (20/12).

President & CEO Mitsubishi Motors, Takao Kato menyatakan apresiasi atas dukungan dari berbagai pihak, yang telah membuat pabrik di Indonesia menjadi salah satu pilar utama bisnis global Mitsubishi.

"Kendaraan yang diproduksi di sini dijual di seluruh Indonesia dan diekspor ke beberapa negara lain, termasuk negara-negara Asia Tenggara. Fasilitas ini memiliki peran penting sebagai lokasi produksi utama di kawasan ASEAN,” ujar Takao dalam sambutannya, Jumat.

Dia juga menegaskan komitmen Mitsubishi untuk terus meluncurkan produk menarik dan berkontribusi pada pertumbuhan ekonomi Indonesia.

Dalam kesempatan sama, President Director PT. MMKI Minoru Saito menjelaskan pencapaian produksi satu juta unit kendaraan itu sejak beroperasinya pabrik pada 2017.

Pabrik MMKI didirikan pada April 2017. Kapasitas produksi awal sebesar 160.000 kendaraan per tahun.

Pada tahun fiskal 2019, kapasitas produksi meningkat menjadi 220.000 kendaraan per tahun.

Mitsubishi Motors Corporation (Mitsubishi Motors) merayakan pencapaian penting dalam sejarah operasinya di Indonesia, dengan produksi satu juta kendaraan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News