Mitsubishi New Pajero Sport Tampil Menawan di GIIAS 2024, Simak Ubahannya Nih!

Pada fitur keselamatannya, Mitsubishi New Pajero Sport mendapat pembaruan berupa fitur ADAS, yang sudah dilengkapi Adaptive Cruise Control pada semua varian Dakar.
Mitsubishi New Pajero Sport tersedia dalam dua pilihan mesin, bensin dan diesel.
Mesin diesel 4D56 berkapasitas 2.5 L masih digunakan pada tipe GLX dan Exceed.
Mesin tersebut diklaim mampu menghasilkan tenaga 134 hp dengan torsi maksimal hingga 324 Nm.
Tenaga disalurkan melalui pilihan transmisi manual 5-percepatan atau otomatis 5-percepatan.
Untuk tipe Dakar dan Dakar Ultimate, Mitsubishi New Pajero Sport mengandalkan mesin 4N15 2.442 cc MIVEC Turbocharger.
Mesin tersebut mampu memproduksi tenaga sebesar 179 hp dan torsi maksimal 430 Nm, yang disandingkan dengan transmisi otomatis 8-percepatan.
PT. Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) resmi meluncurkan Mitsubishi New Pajero Sport di lantai GIIAS 2024
- Mitsubishi Xpander HEV Play Resmi Mengaspal, Harganya Hampir Setengah Miliar
- Mitsubishi Perluas Program Referral ke Seluruh Indonesia
- Mitsubishi Mengeklaim Raih Hasil Positif, Meski Tanpa Model Baru di IIMS 2025
- TKDN Mitsubishi Xforce Mencapai 80 Persen, Menteri: Ini Mendukung UMKM
- Hadir di IIMS 2025, DSF Tawarkan Solusi Pembiayaan untuk Kendaraan Mitsubishi
- Mitsubishi Xforce Dibekali Teknologi ADAS Hadir di IIMS 2025, Banyak Promo Spesial!