Mitsubishi Siapkan Outlander Terbaru, Desain Mirip Xpander

jpnn.com, JAKARTA - Mitsubishi mempersiapkan generasi baru dari Outlander yang akan dikenalkan pada bulan depan.
Kehadiran mobil itu diketahui melalui video teaser yang diunggah Mistusbishi Rusia.
Dalam unggahan itu, mobil di kelas sport utility vehicle (SUV) rupanya sedang melakukan serangkaian uji coba.
Dikutip dari Motor1, Kamis (28/1), dari video itu juga memperlihatkan bahwa generasi baru Mitusbishi Outlander yang masih dibungkus stiker kamuflase sedang digeber di beberapa medan.
Mulai dari jalan salju di kawasan pengunungan, tanjakan, terowongan angin hingga melibas genangan air setinggi grille depan.
Secara desain, generasi baru Outlander itu banyak mendapatkan penyegaran dibanding pendahulunya.
Hal itu terlihat di lampu bagian depan di mana dibuat lebih sipit dan kaca jendela yang terkesan pendek.
Di bagian belakang pun demikian. lampu utama dibuat lebih sipit dari pendahulunya.
Mitsubishi tampaknya tengah mempersiapkan generasi baru dari Outlander yang akan segera dikenalkan pada bulan depan.
- Fasilitas Resmi Bodi & Cat Mitsubishi Hadir di Bekasi dan Bogor, Ada Promo Menarik
- Mitsubishi Delica Mini Edisi Khusus, Harganya Mulai Rp 200 Jutaan
- Memahami Sistem Kerja Fitur ACC di Mitsubishi Xforce Ultimate DS
- Rifat Sungkar Sebut Mitsubishi Xpander Cocok Buat Perjalanan Jauh, Ini Alasannya
- Nissan Leaf Generasi Baru Akan Menjelma jadi Crossover, Punya Jangkauan 598 Km
- Mudik dengan Kendaraan Pribadi, Rifat Mengingatkan Soal Pre-trip Inspection