Miyabi Cium dan Kibarkan Bendera Indonesia Saat Dukung Timnas di SEA Games
jpnn.com, JAKARTA - Mantan bintang film dewasa Maria Ozawa alias Miyabi ternyata menyaksikan laga Timnas Indonesia U-23 melawan Thailand U-23 dalam ajang SEA Games 2019.
Miyabi bahkan datang langsung ke lokasi pertandingan di Rizal Memorial Stadium, Manila, Selasa (26/11) sore.
Kedatangan model asal Jepang itu untuk memberi dukungan kepada Timnas Indonesia. Dia sengaja memakai jersey timnas berwarna merah ke stadion.
Tidak hanya itu, Miyabi juga membawa dan sempat mengibarkan hingga mencium bendera Indonesia.
"Ayo Indonesia," kata Miyabi dalam video di akun Instagram Story miliknya, Selasa (26/11).
Dalam laga yang disaksikan Miyabi, Timnas Indonesia U-23 menang atas Thailand U-23 dengan skor 2-0. Laga baru berjalan tiga menit Egy Maulana Vikri sudah membawa Indonesia unggul 1-0. Kemudian, pada menit ke-86, pemain pengganti Osvaldo Haay membuat Indonesia unggul 2-0.
Meski unggul dan meraih tiga poin, Indonesia masih belum bisa menyalip Vietnam yang juga mengumpulkan poin tiga. Vietnam ada di posisi pertama grup B setelah menang 6-0 lawan Brunei Darussalam, Senin (25/11). (mg3/jpnn)
Miyabi menyaksikan laga Timnas Indonesia U-23 vs Thailand U-23 dalam ajang SEA Games 2019 dengan membawa bendera merah putih.
Redaktur & Reporter : Dedi Yondra
- Bertemu Menlu Retno, Bamsoet Dorong Tarung Derajat Jadi Cabor Resmi di SEA Games 2025
- Serahkan Bonus Rp 289 Miliar kepada Atlet SEA Games, Jokowi: Jangan Beli Barang Mewah, Mobil
- Berkat Tangan Dingin Mengurus Berbagai Hal, Erick Thohir Jadi Cawapres Unggulan
- Impresif Selama Thailand Open 2023, Sabar/Reza Dapat Apresiasi dari Pelatih
- SEA Games 2023: Prajurit TNI AD Berprestasi Dapat Bonus Sepeda Motor
- 3 Anggotanya Meraih Medali Emas SEA Games, Komjen Anang: Brimob Solid, Kuat dan Berprestasi