MMKSI Genjot Produksi Mitsubishi XForce, Target Penjualan 2 Ribu Per Bulan
jpnn.com, YOGYAKARTA - PT. Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) mulai mengirimkan SUV terbarunya, Mitsubishi XForce kepada konsumen.
President Director PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia, Atsushi Kurita, menjelaskan bahwa pihaknya sudah mengirimkan sekitar 900 unit XForce kepada konsumen sejak November lalu.
"Kami sudah mulai mendistribusikan XForce kepada konsumen," kata dia saat acara XForce Infinity Xcitement Media Adventure di Yogyakarta, Selasa (5/12).
Saat ini, lanjut Kurita, jumlah produksi XForce sudah mencapai 1.300 unit dan itu akan terus ditingkatkan secara bertahap.
Peningkatan jumlah produksi itu sejalan dengan pencapaian target penjualan Mitsubishi XForce sebanyak dua ribu unit per bulan.
"Target dan penjualan XForce ini dia ribu unit per bulan. Produksi juga terus ditingkatkan utk mengejar target tersebut," imbuhnya.
Kurita juga menjelaskan Mitsubishi XForce menarget pembelinya kalangan mapan, berusia 40 tahunan atau yang sudah memiliki bisnis dan berkeluarga, serta kaum perempuan.
"Sebenarnya target konsumen XForce itu hampir mirip dengan Xpander, tetapi berbeda dengan Pajero Sport," ungkap Kurita.
PT. Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) mulai mengirimkan SUV terbarunya, Mitsubishi XForce kepada konsumen.
- Soal Insentif 3 Persen Untuk Mobil Hybrid, Mitsubishi Berharap Ini
- Mitsubishi Merayakan Produksi 1 Juta Kendaraan di Indonesia
- Tokio Marine Indonesia Perluas Kerja sama dengan Komunitas Lewat Event Interaktif
- Mitsubishi Xforce Ultimate DS Hadir dengan Peningkatan Fitur, Simak Nih!
- Mitsubishi Gelar Program Kilau Tahun Baru dan Musim Hujan
- Mitsubishi Tebar Promo Hingga Program Tukar Tambah di GJAW 2024