Mobil Suzuki Makin Dipercaya Konsumen Perusahaan

jpnn.com, JAKARTA - Di segmen fleet, PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) patut tersenyum atas capaian manis mereka.
Hasil Suzuki di segmen fleet mencapai 84 persen dan didominasi oleh kendaraan komersial, yakni New Carry.
Suzuki Carry menjadi penyumbang terbesar atau sekitar 25 persen pada November lalu.
Selanjutnya ada Suzuki XL7 yang diserao hingga 24 persen. Selain itu, APV berkontribusi sebesar 18,5 persen dan All New Ertiga berkontribusi 16 persen.
Head of Fleet Sales & Business Initiative PT SIS, Hendro H. Kaligis mengungkapkan penjualan pada segmentasi fleet selama November merupakan angka tertinggi sejak pandemi 2020.
"Penjualan pada segmentasi fleet ini menjadi faktor pendukung yang berkontribusi terhadap penjualan Suzuki secara keseluruhan," kata dia.
"Sejak 2020, segmentasi fleet menjadi salah satu pendukung utama selain ekspor di tengah lesunya pasar mobil nasional karena dampak pandemi COVID-19," ungkap Hendro H. Kaligis.
Dia mengatakan Suzuki akan terus memperluas pasar di jùqlayanan segmentasi Fleet Suzuki melalui produk-produk berkualitas.
Di segmen fleet, PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) patut tersenyum atas capaian manis mereka.
- Penjualan Suzuki Meroket di IIMS 2025, XL 7 Hybrid Laris Manis
- Suzuki GSX-R150 2025 Dilengkapi Teknologi SCEM, Kinerja Mesin Makin Tokcer
- Sambut Mudik Lebaran, Suzuki Gelar Promo Diskon Suku Cadang
- SIS Yakin Suzuki Grand Vitara Hybrid Bisa Berkontribusi Besar di IIMS 2025
- Biar Gak Boncos ke IIMS 2025, Datang ke Booth Suzuki, Ada Motor dan Emas Gratis
- Suzuki Beri Kejutan di IIMS 2025, Perkenalkan Mobil Listrik Pertama untuk Indonesia