Mobil Baru Ferrari Terlihat Seksi
jpnn.com - MILAN- Ferrari akhirnya meluncurkan mobil baru yang akan diterjunkan dalam balapan Formula 1 musim 2015 nanti. Mobil yang akan dikendarai Sebastian Vettel dan Kimi Raikkonen itu diberi nama SF15-T.
Dalam launching online dengan tajuk The Revelation, pabrikan asal Italia itu membeberkan mobil yang masih didominasi warna merah. Itu merupakan warna kebesaran Tim Kuda Jingkrak, julukan Ferrari.
Ada perbedaan cukup besar antara SF15-T dengan F14-T yang musim lalu diterjunkan di balapan jet darat. Salah satunya ialah hidung yang lebih pendek sesuai aturan baru musim 2015.
Ferrari menghadapi balapan musim 2015 dengan komposisi berbeda. Bukan hanya di sektor pembalap, namun juga manajemen. Di sektor pembalap, Ferrari merekrut Vettel. Di tataran manajemen, Ferrari menunjuk Sergio Marchionne sebagai presiden.
“Saya sudah mengatakan sejak tahun lalu bahwa mobil terbaik adalah mobil yang memenangi balapan. Saya tak tahu tentang performa mobil ini. Namun, mobil ini terlihat seksi,” terang Team Principal Mauricio Arrivabene di laman BBC. (jos/jpnn)
MILAN- Ferrari akhirnya meluncurkan mobil baru yang akan diterjunkan dalam balapan Formula 1 musim 2015 nanti. Mobil yang akan dikendarai Sebastian
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Taklukkan AS Roma 1-0, Napoli Kembali ke Puncak Klasemen Serie A 2024/25
- Hasil Liga Spanyol: Menang 3-0 Atas Leganes, Madrid Naik Posisi 2 Klasemen
- Kevin Diks Menawan, FC Copenhagen Amankan 3 Poin
- Pertamina Eco RunFest 2024 Beri Dampak Positif, Mulai Lingkungan hingga Ekonomi
- Timnas Indonesia Dinilai Janggal Belum Mengumumkan Skuad Piala AFF 2024
- Warning dari Erick Thohir Setelah Timnas Indonesia Menghancurkan Arab Saudi