Mobil Belum Maksimal, Begini Penjelasan Rio

jpnn.com - JAKARTA- Banyak yang mempertanyakan kualitas mobil yang dipakai Manor Racing di F1, MRT 05. Terutama mobil Rio Haryanto yang dianggap kurang maksimal di lintasan.
Saat ditemui dalam sesi jumpa penggemarnya, pada Kamis (7/4) malam di salah satu mal di kawasan Kuningan, Rio menjawab keraguan akan mesin mobilnya.
"Dari segi mobil kami masih perlu development dan secara mesin kami pilih yang bagus, karena Mercedes terbukti dua tiga tahun ini masih mendominasi, jadi secara power juga bagus," katanya.
Lantas apa yang membuat mobilnya berbeda? Menurut pembalap 23 tahun itu, faktor aerodinamis mobil lah yang menjadi pembeda. Tapi, lanjut Rio, timnya saat ini menunjukkan potensinya.
"Kalau tahun lalu. Tim autoleft (gagal selesaikan lomba) beberapa kali, tapi di dua seri tahun ini, sekali saja. Ini kemajuan yang pesat meski masih butuh waktu lagi untuk mendapat aerodinamis. Makanya perlu pengembangan untuk menambah perfoma mobil," terang Rio. (dkk/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Real Madrid Masuk Nominasi Laureus Award 2025
- Pramono Janjikan Penggunaan JIS Tak Akan Rugikan Persija
- Orleans Masters 2025 Jadi Ajang Comeback Apriyani/Fadia Setelah Absen Panjang
- IBL 2025: Cedera di Tengah Musim, Devondrick Walker Tak Berjodoh dengan Hornbills
- Tiket Pertandingan Indonesia Vs Bahrain Mulai Dijual Besok, Termurah Rp 300 Ribu
- Imbas Laga PSIS Semarang Tanpa Penonton, Jadwal Final Four Proliga Berubah