Mobil Diberondong, Sekretaris PA Tewas
Kamis, 17 Mei 2012 – 09:05 WIB
BIREUEN - Tiga penumpang Honda CRV BK 1808 JW diberondong OTK. Desingan peluru tersebut menembus beberapa bagian mobil, hingga berlubang-lubang. Pasca kejadian diketahui, Sekretaris Partai Aceh (PA) Lhokseumawe dan teman wanitanya, tewas dengan kondisi mengenaskan. Sementara seorang remaja pria dalam kondisi terluka dan shock, dievakuasi warga ke rumah sakit.
Kejadian naas tersebut berlangsung Selasa (15/5) malam sekira pukul 23.55 WIB. Warga sekitar yang mendengar rentetan tembakan, terkejut dan baru keluar rumah selang beberapa menit berikutnya. Saat dicek ternyata satu mobil terlihat dalam kondisi ringsek berat, di lintas jalan negara (Medan-Banda Aceh), kawasan Desa Paya Rangkuluh, Kecamatan Kutablang Kabupaten Bireuen. Sementara para penumpangnya dengan keadaan berlumur darah segar.
Baca Juga:
Kedua korban tewas karena tubuhnya dihujani peluru, diduga senjata serbu jenis AK. Sedangkan seorang penumpang yang duduk di jok belakang selamat. Dia hanya mengalami luka lecet dan trauma atas kejadian kemarin.
Dari himpunan data diperileh Metro Aceh (Grup JPNN), korban meninggal adalah Cut Yeti (39), warga komplek perumahan PT Pupuk Iskandar Muda, Kecamatan Dewantara Kabupaten Aceh Utara. Ia meregang nyawa bersama rekannya, Syukri alias Pang Kuk (35) warga Desa Panggoi, Kecamatan Muara Dua Kota Lhokseumawe.
BIREUEN - Tiga penumpang Honda CRV BK 1808 JW diberondong OTK. Desingan peluru tersebut menembus beberapa bagian mobil, hingga berlubang-lubang.
BERITA TERKAIT
- 209 Warga Terdampak Pergerakan Tanah di Kadupandak Dievakuasi
- Ombudsman Minta Polda Sumbar Ungkap Motif Kasus Polisi Tembak Polisi Secara Transparan
- Lulus SKD, 163 Pelamar CPNS Batam Lanjut ke Tahap SKB
- Puluhan Ribu Masyarakat Pekanbaru Penuhi Kampanye Akbar Agung-Markarius
- Banjir Merendam 2.014 Rumah di Kabupaten Bandung, 12.250 KK Terdampak
- Kasus SPPD Fiktif, Polda Riau Sita Rumah Diduga Milik Bang Uun